Palangka Raya-Upacara dan syukuran hari Bhayangkara ke-72 Polda Kalteng terasa berbeda dibandingkan peringatan yang terdahulu. Pasalnya, upacara hari Bhayangkara ke -72 tahun 2018 pada (11/07) dilaksanakan di Mayonif R 631/Atg. Besar kemungkinan peringatan dengan nuansa serupa hanya ada di Polda Kalteng. Hal ini mencerminkan sinergitas yang teramat dalam. Sebagaimana disampaikan Kapolda Kalteng, Brigjen Pol. Drs. Anang Revandoko, sesaat sebelum memberi sambutan pada acara syukuran, seraya menyatakan,”Saya berterima kasih kepada pangdam XII/Tpr dan memberi apresiasi kepada Danrem 102/Pjg yang telah mengijinkan lapangan upacara Mayonif R 631/Atg sebagai tempat upacara hari Bhayangkara ke-72 Polda Kalteng. Ini merupakan wujud tekad yang luar biasa untuk mengokohkan sinergitas aparat TNI-POLRI dan pemerintah daerah serta elemen lainnya di Kalteng”,tandasnya.

Pada hari Bhayangkara ke-72 ini, mengambil tema, “Dengan Semangat Promoter, Polri siap Mengamankan Agenda Kamtibmas Tahun 2018 dan Tahun 2019″. Bertindak selaku inspektur upacara, gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran. Dalam kesempatan tersebut gubernur membacakan amanat presiden RI, ir. H. Joko Widodo. Hal yang mendasar adalah apresiasi atas kerja keras Polri dalam mengamankan pilkada serentak di seluruh Indonesia. Di samping itu, hal lain adalah masuknya Indonesia dakam peringkat kesembilan sebagai negara teraman di dunia di atas Denmark. Prestasi polri lainnya yang layak diapresiasi adalah keberhasilan mengungkap kejahatan terorisme, narkoba, kejahatan cyber, kejahatan trans nasional dan kejahatan lainnya yang bersifat konvensional.

Terkait sinergitas antar elemen di Kalteng, di sela-sela membacakan amanat presiden RI, gubernur Kalteng menyatakan,”Kita di sini sangat kompak. Pak gubernur, Kapolda, Danrem dan unsur forkopimda lainnya serta para tokoh agama, tokoh adat selalu kompak. Dari tingkat atas sampai bawah di Kalteng sinergitasnya sangat kokoh. Hal ini memungkinkan melaksanakan pembangunan dengan baik, menuju Kalteng berkah”,tegasnya. Usai upacara dilanjutkan acara tambahan berupa peragaan siskamling. Hal ini bertujuan untuk merevitalisasi kembali pengamanan berbasis masyarakat. Selanjutnya dilakanakan acara syukuran yang diisi sambutan Kapolri yang dibacakan Kapolda Kalteng, pembacaan doa, pemotongan tumpeng dan hiburan baik dari seniman lokal maupun ibu kota. Hal yang mengesankan dalam upacara hari Bhayangkara tahun ini, selain bertempat di Mayonif R 631/Atg, juga peragaan pemukulan kentongan dalam siskamling, serentak sewilayah polda Kalteng.

Terkait upacara di Mayonif ini, Danrem 102/Pjg, Kolonel Inf. Harnoto,S. Sos, menyatakan,”Kami sangat respek kepada Kapolda, hal ini mencerminkan sinergitas yang sangat dalam, antara TNI dan Polri seperti keluarga”,tuturnya. Hadir dalam upacara dan syukuran tersebut gubernur Kalteng beserta ibu, Kapolda Kalteng beserta ibu, Danrem 102/Pjg beserta ibu,para PJU Polda Kalteng, Walikota Palangka Raya, ketua DAD Kalteng, para Dandim beserta ibu sejajaran Korem 102/Pjg, para Kapolres beserta ibu sejajaran polda Kalteng, Dan Yonif R 631/Atg beserta ibu, para Kasirem, para Dan Ka Balak Ajurem, para tokoh agama, adat, pemuda, tokoh masyarakat dan para insan media. Pantauan di lapangan, acara berlangsung khidmat dan penuh kekeluargaan.

POLRI-1 POLRI-4 POLRI-3 POLRI-2 POLRI-8 POLRI-7 POLRI-6

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive