PABUNG GUMAS KODIM 1016/PLK BERSAMA DANRAMIL 07/TEWAH BESERTA ANGGOTA BABINSA HADIRI BPTP TINGKAT KABUPATEN GUNUNG MAS.

Perwira Penghubung bersama Danramil 07/Tewah serta para Babinsa wilayah kecamatan Tewah Kab. Gunung Mas menghadiri dan mengikuti kegiatan Pertemuan Tehnis Penyuluhan Pertanian Lapangan Tingkat Kabupaten Gunung Mas yang dilaksanakan pada Hari Selasa, 25 Pebruari 2020 di Gedung Pertemuan Umum Tampung Penyang Kuala Kurun.

Dalam Kegiatan tersebut menghadirkan para Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) yang tersebar di wilayah Kabupaten Gunung Mas serta para Babinsa yang berada di kecamatan Tewah guna menerima penyuluhan tehnis tentang cara tanam jagung yang benar dari Tim BPTP Provinsi Kalimantan Tengah, sehingga menghasilkan produksi yang maksimal.

Kecamatan Tewah yang nantinya akan di jadikan sebagai Demfarm jagung telah menyiapkan lahan seluas 25 Ha sebagai percontohan Tanam Jagung Provinsi Kalimantan Tengah yang dalam pelaksanaannya akan didampingi oleh BPTP Provinsi, sehingga di harapkan hasil produksi yang semula kurang lebih 2 Ton/Ha bisa meningkat menjadi 6 Ton/Ha.

Keteribatan Anggota Kodim 1016/Plk khususnya Koramil 07/Tewah melalui para Babinsa yang di Pimpin langsung oleh Danramil 07/ Tewah Kapten Inf Sudiro selaku pendamping pengembangan jagung khususnya di Wilayah Kecamatan Tewah, diharapkan mampu memberikan kontribusi aktif dalam upaya pemberdayaan Petani memberikan motivasi terhadap masyarakat khususnya masyarakat tani untuk dapat meningkatkan produksi jagung di wilayahnya sehingga dengan sendirinya kesejahteraan masyarakat dapat tercapai.

Lebih lanjut disampaikan oleh Perwira Penghubung Kab. Gunung Mas Mayor Inf Wiyanto bahwa kegiatan Pertemuan Tehnis Penyuluhan Pertanian Lapangan Tingkat Kabupaten Gunung Mas merupakan kegiatan penting bagi para Babinsa untuk menambah wawasan serta Ilmu pengetahuan tentang cara tanam Jagung yang benar, sehingga dalam tugas pendampingan bersama Petugas Penyuluh Lapangan dari Dinas Pertanian yang berada di wilayah terjadi sinkronisasi dan keterpaduan dalam pelaksanaan tugas dilapangan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive