Apel patroli sosialisasi persiapan kegiatan pencegahan dan pengawasan Covid -19.
Senin 27 April 2020 pukul 15.00 Wib Bertempat di depan Pos Lantas Bundaran Besar Jl. Yos Sudarso Kota Palangka Raya telah dilaksanakan apel patroli sosialisasi persiapan kegiatan pencegahan dan pengawasan Covid -19.
Maksud dan Tujuan Giat :
1. Pencegahan Corona Virus Diase (COVID – 19) di Wilayah Kota Palangka Raya Serta sebagai upaya kewaspadaan terhadap resiko penyebaran dan penularan COVID – 19.
2. Himbauan Tentang Menjaga kebersihan badan, lingkungan dan tempat tinggal.
3. Menyediakan Tempat Cuci Tangan dan Hand sanitazier.
4. Menghimbau supaya tidak bergerombol dan selalu memakai masker setiap keluar rumah.
5. Menghimbau kepada pemilik rumah makan agar tidak melayani pembeli untuk makan di tempat, namun dibungkus dibawa pulang ke rumah.
6. Membagikan masker kepada masyarakat yang kedapatan melintas yang tidak memakai masker.
Adapun Sasaran Pengawasan Sosialisasi dan Pencegahan meliputi :
– Pasar Ramadan jl. simpang IV Pinus dan jl. junjung buih kelurahan panarung, kecamatan pahandut kota Palangka Raya.
– Pasar Ramadan Jl. G.Obos XII Kel. Menteng Kec. Jekan Raya kota Palangka Raya.
Personil Yang Terlibat :
1. TNI (Kodim 1016/Plk)
2. Polresta Kota Palangka Raya
3. Kaminfo Provinsi Kalteng
4. Satpol PP provinsi Kalteng
5. Satpol PP kota Palangka Raya
Selama kegiatan Patroli Pencegahan, Sosialisasi dan Pengawasan berjalan dengan tertib aman dan lancar.
Tinggalkan Balasan