Anggota Kodim 1016 Palangka Raya Ikuti Rapid Tes di Rumkit TNI AD

PALANGKA RAYA – Anggota Kodim 1016 Palangka Raya yang tergabung dalam Gugus Tugas Covid-19, mengikuti rapid test di Rumah Sakit (Rumkit) TNI AD kota setempat, Senin, 18 Mei 2020.
Pelaksanaan tes berlangsung di teras dari rumah sakit tersebut. Satu persatu, anggota mendatangi tim medis yang menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Personel yang mengenakan seragam kebesaran TNI itu juga mengenakan masker dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Selanjutnya, tim medis memulai melakukan rapid test hingga selesai.
Dandim 1016 Palangka Raya, Kolonel Inf I Gede Putra Yasa mengatakan, pelaksanaan tes tersebut sangat baik untuk mengetahui kesehatan personel, apakah terpapar virus Corona atau tidak. Apalagi, personel terlibat langsung dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona. “Hari ini, anggota mengikuti rapid test karena rentan terpapar virus Corona. Kita berharap, semuanya negatif,” kata Dandim.

Sementara itu, pantauan di lapangan, selain anggota Kodim Palangka Raya, tes tersebut juga diikuti anggota dari Korem 102/Panju Panjung dan Yonif Raider 631 Antang. Pelaksanaan tes berjalan aman dan lancar. (Pendim 1016/Plk)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive