Koramil Pangkalan Benteng Akan Segera di Resmikan

Jelang diresmikannya Pos Koramil Pangkalan Benteng menjadi Koramil yang beridiri sendiri di bawah wilayah Terotorial Kodim 1014 /Pbn, Anggota Koramil 1014 – 02/Kumai melaksanakan pembenahan pangkalan salah satunya dengan meratakan tanah uruk depan Kantor Pos Ramil Pangkalan Benteng di Kecamatan Pangkalan Benteng Kab. Kotawaringin Barat, Sabtu (17/10/2020).

Pembenahan pangkalan yang dilakukan itu sebagai upaya untuk menjaga kerapian, keindahan dan kenyamanan di Satuan, dalam rangka memelihara pangkalan.

Kegiatan pembenahan Pos Koramil Pangkalan Benteng ini sebagai langkah dan upaya Koramil 02/Kumai terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan yang pada muaranya akan berdampak untuk kenyamanan di dalam melaksanakan tugas kedepan.

Selain bertujuan untuk kepentingan ke dalam, kegiatan menjaga kerapian dan keindahan pangkalan ini juga adalah dalam rangka memberikan contoh bagi masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kerapian, sehingga diharapkan masyarakat juga dapat merawat lingkungan masing-masing.

Komandan Koramil 02 – Kumai Kapten Arm Ahmad Zubaidi menyampaikan, pembenahan pangkalan ini bertujuan untuk merawat bangunan serta merapikan kembali bangunan agar selalu terjaga, terlebih dalam waktu dekat, Pos Koramil Pangkalan Benteng ini yang sebelumnya berada di wilayah Koramil 1014 -02/Kumai akan di resmikan menjadi Koramil yang beridiri sendiri yaitu Koramil Pangkalan Benteng.

Dengan di resmikannya Koramil Pangkalan Benteng nantinya maka jumlah Koramil yang berada di bawah wilayah Teritorial Kodim 1014 /Pbn yang sebelumnya berjumlah 7 Koramil menjadi 8 Koramil tersebar di Kab. Kotawaringin Barat dan Kab. Sukamara.

Selain itu, Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan dapat memotifasi anggota Koramil supaya lebih peduli terhadap kebersihan kantor Koramil agar terlihat lebih indah dan rapi,” ungkap Kapten Arm Ahmad Zubaidi .

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive