Jaga Ketahanan Pangan di Masa Pandemi, Kodim 1013/Muara Teweh Rawat Lahan Pertanian
Muara Teweh – Dalam rangka menjaga ketahanan pangan di wilayah, Kodim 1013/Mtw memberdayakan dengan merawat tanaman dan pembersihan lahan di desa Trahean, kecamatan Teweh Baru, kabupaten Barito Utara pada Rabu (10/02/21).
Kegiatan pemberdayaan lahan pertanian berupa merawat dan membersihkan lahan tersebut mengambil tema “Melalui Pembinaan Ketahanan Pangan Wujud Kepedulian TNI AD Terhadap Bangsa” tersebut, dihadiri oleh Pasi Ter Dim 1013/Mtw, Lettu Inf Heri Suriyadi beserta staf dan Babinsa Koramil 03/Teweh Tengah, serta masyarakat desa Trahean.
Dalam kesempatan itu, Pasi Ter Dim Lettu Inf Heri Suriyadi menyatakn, bahwa pihaknya bekerjasama dengan Dinas Pertanian Kabupaten Barito Utara bersama warga desa Trahean, bersinergi menggiatkan pertanian di masa pandemi.
” Sebagaimana kita tahu, masa pandemi covid-19 saat ini telah mempengaruhi produktifitas semua sendi kehidupan, termasuk masalah ketahanan pangan. Untuk menjaga agar ketahanan pangan wilayah tetap terjaga maka kodim 1013/Mtw, dinas pertanian dan masyarakat menggiatkan lagi pengelolan lahan pertanian agar tetap produktif “, tandasnya.
Kepada para petani, lanjut pasiter, agar tetap bersemangat dan bergairah turun ke lahan pertanian. Hal-hal yang menjadi hambatan kit solusi bersama, apalagi petugas penyuluh lapangan selalu siap membantu kita.
Tinggalkan Balasan