Jelang Idul Fitri, Koramil 1014 – 08/Jelai Bagikan Beras Pada Warga Kecamatan Jelai
Suakamara – Sebagai rasa kepedulian terhadap sesama, Koramil 1014 – 08/Jelai membagikan Bantuan sosial berupa beras kepada sejumlah warga yang membutuhkan di wilayahnya, antara lain Kecamatan Kuala Jelai, Desa Pulau Nibung, Desa Sei Cabang dan Desa Sei Tabuk Kecamatan Jelai Kabupaten Sukamara, Sabtu (8/5/2021).
Danramil 1014 – 08/Jelai Letda Inf Supriono dalam hal ini mengatakan bahwa pembagian Bansos dilaksanakan guna mendukung kebutuhan sehari – sehari bagi warga yang terdampak Covid-19.
“Menunjukan kepedulian kepada sesama terutama kepada warga yang memang sangat membutuhkan di masa Pandemi, ini untuk membantu meringankan kebutuhan sehari-sehari”, ujar Danramil.
“Semoga dengan pembagian bantuan beras ini di harapkan bisa membantu meringankan beban kebutuhan warga terutama saat menyambut Hari Raya Idul Fitri,” pungkasnya.
Dalam kegiatannya, Anggota Koramil 1014 – 08/Jelai membagikan langsung sembako ke rumah-rumah warga. Selain itu, mereka juga mengingatkan kepada warga untuk disiplin mematuhi protokol kesehatan. Hal lainnya, Anggota Koramil juga memberikan semangat kepada warga untuk bersama – sama mendukung aparat pemerintah dalam upaya memutus rantai penularan Covid-19.
Tinggalkan Balasan