KOREM 102/PJG LAKSANAKAN KARYA BHAKTI DAN SERBUAN TER DALAM RANGKA HUT KOREM 102/PJG KE – 42 TAHUN 2016
Dalam rangka HUT Korem 102/Pjg ke-42 Tahun 2016Selasa (28/3) Korem 102/Pjg, Dankabalak Rem 102/Pjg bersama Polres, Satpol PP, Dinas Kebersihan kota Palangka Raya serta Masyarakat sekitar melaksanakan Karya Bhakti dan Serbuan Ter yang berlokasi di Jl. Cilik Riwut Km 9 Palangka Raya serta sektor/tempat diantaranya pembersihan jalan, selokan dan parit-parit diseputaran Kota Palangkaraya. Kegiatan Karya Bhakti ini dihadiri oleh Danrem 102/Pjg Kolonel Arh Purwo Sudaryanto, Dandim 1016/Plk, Para Kasi Korem 102/Pjg, Kepala Dinas Kebersihan Kota Palangka Raya Bpk Alantuni D. Jaban serta Kasiter Rem 102/Pjg Letkol Inf Efendi Muhtar.
Karya Bhakti dalam rangka HUT Korem 102/Pjg ke- 42 ini merupakan salah satu bagian dari Pembinaan Teritorial (Binter) TNIAD. Dengan tujuan untuk membangun soliditas yang kokoh antara sesama prajurit TNI dengan Pemda dan komponen masyarakat lainnya, sehingga diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selama ini terbina dengan baik akan bertambah lebih baik lagi. Adapun tujuan lain dari kegiatan tersebut, adalah untuk membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peranserta masyarakat dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan.
Lebih Lanjut Kasiter Rem 102/Pjg Letkol Inf Tri Aji Sartonomenambahkan, rencananya kegiatan serupa akan dilaksanakan pada setiap Jumat. Melalui karya bhaktisecara terpadu dan berkala diharapkan mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta untuk menciptakan stabilitas keamanan wilayah serta dapat menjalin hubungan silaturahmi dengan masyarakat di sekitar.
Tinggalkan Balasan