Ditengah Pandemi Covid-19, Babinsa Tetap Semangat Melaksanakan Gotong Royong
Ditengah Pandemi Covid-19, tak mengurangi semangat Babinsa untuk tetap melakukan kegiatan karya bakti bersama rakyatnya. Itulah yang dilakukan salah satu anggota Koramil 1016-01/Pahandut Serma Yulianto.
Selain memonitoring pecegahan penyebaran covid-19 di wilayah binaannya, dia juga membantu pelaksanaan Kerja Bakti atau Gotong Royong Pembersihan sepanjang Jalan Riau depan Pelabuhan Rambang dan Perbaikan Gapura Jalan Rindang Banua Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, Jumat (11/6/2021).
Serma Yulianto mengatakan kegotong royongan inilah yang menjadi salah satu ciri khas bangsa Indonesia yang harus terus dilestarikan dan kehadiran anggota TNI, menginisiasi berbagai kegiatan yang dilakukan di Kelurahan.
“Kehadiran kita diharapkan dapat menumbuhkan kembali semangat gotong royong warga yang selama ini hampir pudar ditengah majunya jaman. Walaupun saat ini kita menghadapi wabah Covid-19, namun budaya ini tidak boleh hilang dan harus terus kita dilestarikan,” terang Serma Yulianto
Roni salah satu warga di pelabuhan Rambang menyampaikan, kagiatan gotong royong ini sangat berguna dalam menjaga kebersihan lingkungannya, dia berharap warga sekitar pelabuhan tetep mempunyai kesadaran tinggi terhadap kebersihan lingkungan.
“Upaya-upaya pembersihan jalan masuk ini sangat diperlukan guna menjadikan lingkungan tampak bersih dan nyaman di pandang mata. Kami berharap warga yang lainnya untuk selalu menjaga kebersihan karena dengan lingkungan yang bersih akan mencipatakan suasana kehidupan sosial yang sehat,” tutup Roni.
Tinggalkan Balasan