Dukung Percepatan Vaksinasi Covid-19 Babinsa Koramil 1012-04/DST Jemput Warga

BARTIM – Dalam rangka mendukung Percepatan Vaksinasi Covid 19 di daerah Kalimantan Tengah Babinsa Koramil 04/DST jajaran Kodim 1012/BTK melaksanakan kegiatan penjemputan ke warga ke wilayah Desa Binaannya masing-masing, penjemputan ini di lakukan agar mempermudah warga dalam melaksanakan vaksinasi. Karna warga sendiri terkendala transportasi dan jarak yang lumayan jauh. Kegiatan vaksinasi lanjutan ini di laksanakan di Puskesmas Tamiang Layang, Jl. Manunggal No.33, Kec. Dusun Timur, Kab. Barito Timur, Jum’at (09/07/2021).

Menurut Danramil 1012-04/ DST Kapt Inf Kasand , ini adalah vaksinasi dalam rangka mendukung percepatan program vaksinasi kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Barito Timur. Untuk target hari ini masih sama semaksimal mungkin dengan memaksimalkan warga di daerah binaan Babinsa jajaran Kodim 1012/BTK, khususnya Koramil 1012-04/DST.

”Kepada warga yang akan di vaksin jangan takut karena vaksin aman dan halal, untuk masyarakat yang ingin mengikuti vaksin bisa mendaftarkan dirinya kepada Babinsa yang ada diwilayah agar diatur jadwalnya agar tidak terjadi penumpukan,” pungkas Danramil.

Danramil 1012-04/DST Kapt Inf Kasand yang memimpin pelaksanaan kegiatan pemberian suntik Vaksin Covid-19 dengan dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur melalui Dinas Kesehatan mengatakan dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan serta mengikuti prosedur tahapan, vaksinasi yang diberikan sebanyak dua kali dengan waktu jeda yg sudah ditentukan setelah menerima suntik vaksin pertama atau setelah menerima pesan SMS dari Call center 119, Proses pemberian vaksin harus melalui empat tahapan.“Setiap warga yang akan divaksin harus melalui empat tahapan. Pertama daftar sesuai dengan KTP, skrining riwayat penyakit, tensi darah, suhu tubuh oleh Dokter sebelum menerima suntik vaksin. (Pendim1012/Btk)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive