Pertandingan Eksibisi, Dandim 1012/Buntok Hadiri Turnamen Tenis Lapangan PJ Bupati Cup 2023
Barito Selatan – Komandan Kodim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P. menghadiri Turnamen Tenis Lapangan PJ Bupati Cup Tahun 2023 dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Tahun, bertempat di Lapangan Tenis indoor Rujab Bupati Barito Selatan Jalan Soekarno-Hatta Sanggu Kecamatan Dusun Selatan, Pada hari Jumat (18/08/2023)
Hadir dalam kegiatan tersebut Pj. Bupati Barito Selatan Dr.H.Deddy Winarwan S.STP,M.Si, Setda Barito Selatan Edy Purwanto.A.P.M.S.I, Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P. Kapolres Barito Selatan di wakilkan, Kepala Kejakasaan Negeri Barito Selatan di wakilkan, Ketua Pengadilan Negeri Barito Selatan diwakilkan, Ketua Pengadilan Agama Kab.Barsel dan Asisten Sekda Bidang Pemerintahan
Kegiatan ini bertujuan memeriahkan HUT RI Ke-78 dan menggelorakan kembali olahraga tenis lapangan pertandingan Eksebisi yang tentunya akan menggugah kembali kesadaran kita bahwa betapa pentingnya menggali prestasi dibidang olahraga yang dapat memperkuat jati diri
Pada kesempatan tersebut, Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P. mengatakan, “Tergelarnya kegiatan turnamen tenis lapangan ini selain untuk memeriahkan HUT RI yang Ke-78, juga untuk mempererat tali silatuhrahmi serta memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan demi memperkokoh persatuan dan kesatuan.
Pertandingan ini juga sebagai ajang silaturahmi antara pecinta olahraga tenis lapangan dan mempererat sinergitas TNI dan Forkopimda Kabupaten Barito Selatan. Dengan melalui pertandingan tenis ini sekaligus berolahraga untuk menjadi kesehatan agar tetap vit”, Tutupnya
Tinggalkan Balasan