KOREM 102/PJG LAKSANAKAN UPACARA 17- AN BULAN JANUARI TAHUN 2017

Korem 102/Pjg dan jajarannya melaksanakan upacara 17- an bulan Januari pada Selasa (17/1) Pukul 07.00 Wib bertempat dihalaman Makorem 102/Pjg. Bertindak sebagai inspektur upacara dalam kesempatan Danrem 102/Pjg Kolonel Arm Naudi Nurdika, S.IP.,M.Si dan selaku komandan Upacara KaptenHadir pada upacara tersebut Para Kasi Korem 102/Pjg, Dan/Kabalak Aju Rem 102/Pjg,Kabalak Rem 102/Pjg serta para Perwira, Bintara, Tamtama dan ASN Jajaran Korem 102/Pjg.

 

Panglima TNI dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Danrem 102/Pjg Kolonel Arm Naudi Nurdika, S.IP.,M.Si menyampaikan penghargaan atas semangat kerja yang dilandasi tanggung jawab yang tinggi dan disiplin tiap prajurit dan seluruh PNS selama kurun waktu satu tahun, telah banyak yang kita perbuat sesuai dengan tugas yang diamanahkan kepada TNI baik Operasi Militer untuk Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP). Khususnya dalam tugas Operasi Militer berada dan bertugas, saya mengucapkan Selamat Tahun Baru 2017,melebihi panggilan tugas, seperti penanggulangan gangguan keamanan akibat ulah aksi-aksi kelompok teroris di Poso Sulawesi Tengah, dimana TNI bersama Polri yang tergabung dalam Satgas Operasi Tinombala berhasil mereduksi kekuatan teroris bahkan mampu melumpuhkan pimpinannya serta penanggulangan bencana alam dan kebakaran hutan di beberapa wilayah, khususnya bencana alam di Jawa Tengah, Jawa Barat, Aceh dan Bima.

            Lebih lanjut Panglima TNI menyampaikan Selain Perang (OMSP), sangat banyak yang telah dikerjakan oleh prajurit TNI bahkan berdampak pada terbangunnya kepercayaan masyarakat terhadap TNI. Maka tidak diragukan lagi publik menilai bahwa institusi TNI yang paling dipercaya, dan rakyat tetap mencintai TNI. Namun demikian kita juga masih melihat adanya pelanggaran yang dilakukan oknum Prajurit dan PNS TNI yang melakukan tindakan tidak terpuji bahkan menyakiti hati rakyat seperti korupsi, penyalahgunaan narkoba dan lain sebagainya yang dapat merusak citra TNI, Oleh karena itu Tahun 2017 ini menjadi tugas berat bagi kita semua untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap TNI. Jadikanlah tahun 2017 ini sebagai tahun bersih-bersih dari KORUPSI bagi seluruh jajaran TNI. Jangan lagi kita mendengar ada korupsi sekecil apapun di institusi TNI.Itulah komitmen TNI, sehingga saya perintahkan untuk semua jajaran TNI jangan berkhianat dengan komitmen itu.

 

Sementara itu, Guna membentengi pengaruh negatif dari penggunaan media sosial oleh kelompok yang tidak bertanggung jawab dengan menyebar berita bohong (hoax) tersebut, Panglima memerintahkan kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI agar jangan mudah percaya terhadap berita bohong tersebut, tetapi percayalah kepada komandan satuan. Prajurit dan PNS TNI harus cerdas, pandai memilah dan memilih berita yang positif dan bermanfaat. Terkait dengan pelaksanaan pilkada, Panglima TNI menegaskan kembali bahwa TNI harus netral dan ikut menjamin pilkada berjalan aman, damai dan lancar. Seluruh Prajurit TNI harus tetap bersikap netral dan melaksanakan pengamanan sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive