Babinsa Pangkut Hadiri Rapat Persiapan Acara HUT RI Ke-79

Pangkalan Bun – Babinsa Koramil 1014 – 04 Aruta Koptu Teguh dan Praka Pelu menghadiri undangan Rapat Persiapan Acara HUT RI ke-79 yang berlangsung di Aula Kelurahan Pangkut Kec. Arut Utara Kab. Kotawaringin Barat, Rabu (31/07/24).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Sekcam dan Staf Kecamatan Aruta, Wakapolsek Aruta, Toga, Todat, Perwakilan dari masyarakat Kelurahan Pangkut.

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke -79 di wilayah Kecamatan Arut Utara. Salah satu usulan kegiatan yang akan dilaksanakan untuk memeriahkan kegiatan HUT RI adalah Pawai.

Sementara itu Koptu Teguh dalam kesempatan tersebut mengajak kepada semua pihak untuk bekerja secara maksimal dan serius agar dalam puncak pelaksanaan kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun ini dapat berjalan dengan khidmat, tertib, lancar dan aman sesuai harapan kita semua.

“Perencanaan dan persiapan dalam suatu kegiatan sangat diperlukan. Oleh karena itu peran serta seluruh elemen masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Aruta khususnya Kelurahan Pangkut akan menentukan kesuksesan kegiatan ini,” tutupnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive