MAHASISWA, PELAJAR, ORMAS, PRAMUKA DAN REMAJA LINTAS AGAMA SERTA MASYARAKAT PALANGKA RAYA ANTUSIAS NOBAR “MERAH PUTIH MEMANGGIL”
Transfer nilai semangat kebangsaan dan nasionalisme dapat melalui berbagai media. Media transfer nilai yang sering kita jumpai bersifat konvensional, seperti pemberian ceramah, pidato, sarasehan, diskusi dan lain-lain. Dalam era modern sekarang ini, ada media transfer nilai yang menarik, dan berhasil guna, yaitu dikemas melalui film. Kemasan film yang berkonten nilai-nilai nasionalisme, dan digarap secara prifesional merupakan sarana yang efektif, mampu menyasar semua lapisan, dari pelajar, mahasiswa, pemuda dan orang tua.
Sebagaimana film “Merah Putih Memanggil” yang digarap sangat apik, berisi pesan nasionalisme prajurit TNI sangat mendalam.
Berkaitan dengan itulah maka bertepatan dengan momentum 28 Oktober saat ini, elemen masyarakat kita ajak menontonnya. Hal ini terkandung maksud agar nilai – nilai luhur prajurut TNI yaitu rela berkorban, mendahulukan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi, militansi tinggi, pantang menyerah, yang tergambar sangat gamblang dalam film tersebut dapat diserap dan menginspirasi dalam kehidupan sehari-hari.
Pada pemutaran film di Palangka Mall (Palma), para pelajar, mahasiswa (UPR, IAIN, UMP, UNKRIP, PGRI), pemuda, pramuka, remaja serta masyarakat dari berbagai latar belakang, berbaur bersama dengan anggota TNI, nobar film Merah Putih Memanggil hingga tuntas
Tinggalkan Balasan