PERIHATIN DENGAN KONDISI RUMAH BU JUMIATI, DANRAMIL 1014-02/KUMAI BEDAH HINGGA TUNTAS

Kota Warungin Barat – Rumah adalah kebutuhan yang pokok bagi manusia. Namun banyak saudara kita yang belum mampu memenuhi kebutuhan tersebut secara layak. Seperti Ibu Jumiati yabg beralamat di RT. 13 Kelurahan Kumai, Kobar. Rumah Bu Jumiati, sangat memeperihatinkan. Hal ini mengetuk hati Danramil 1014-02/Kumai, Kapten Arm. Jubaidi untuk segera berbuat, untuk ikut meringankan beban bu Jumiati.

 

“Langkah ini didasari niat untuk membantu meringankan beban salah seorang warga masyarakat, Ibu Jumiati. Hal ini juga didasari untuk menerapkan delapan wajib TNI”,tandas Danramil 1014-02/Kumai.

Kegiatan bedah rumah ini dilaksanakan anggota Koramil, tukang ahli dan masyarakat. Selanjutnya Danramil menambahkan,”Sampai sejauh ini dalam bedah rumah bu Jumiati belum mengalami kendala yang berarti dan telah sampai 90 persen. Kami sangat menghargai dan memberi apresiasi yang tinggi kepada pihak-pihak yang ikut peduli dalam bentuk apapun”,tandasnya.

 

Saat dimintai tanggapan, ibu Jumiati dengan mata berkaca-kaca mengatakan,”Saya hampir tidak bisa berkata-kata. Saya hanya mengucapkan terima kasih kepada Danramil dan anggota, serta warga yang dengan tulus ikut membantu. Semoga semua jerih payah para pihak yang membantu, mendapat ganjaran dari Alloh, amin”,tuturnya lirih.

 

Sementara itu, Dandim 1014/Pbn, Letkol Inf. M. Roni Sulaiman, S.E, menyatakan,”Mari kita jadikan inspirasi, apa yang telah dilakukan Danramil 1014-02/Kumai, untuk selalu menggalakkan rasa kebersamaan, tenggang rasa, saling membantu sesama. Dengan begitu maka, rakyat yang tidak berpunya tidak merasa sendiri. Bagaimanapun juga kita sebagai sesama warga negara harus memiliki semangat senasib sepenanggungan. Dengan begitu harmoni di masyarakat tetap terjaga. Terakhir, Danramil dan babinsa harus menjadi garda terdepan dalam hal ini”,tegasnya.

pb1 pb3 pb4 pb5

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive