Jaga Kebugaran fisik securitynya PT.GAL
Untuk menjaga kebugaran jasmani semua personil securitynya PT.GAL bekerja sama dengan Kodim 1011/Klk secara kontinyu melaksanakan Samapta yang bertempat di lapangan PT.GAL Kabupaten Kapuas yang diikuti oleh seluruh Personel security PT.GAL.kamis (14/11/19). Pelaksanaan Samapta tersebut disesuaikan dengan Standart TNI-AD sebagai acuan. Test samapta ini meliputi Tes Kesegaran “A” yaitu lari selama 12 menit dan Tes Kesegaran “B” yaitu Pull Up selama 1 menit, Sit Up selama 1 menit, Push Up selama 1 menit, Shuttle Run, lunges selama 1 menit. Dalam Tes Samapta tersebut diawasi langsung oleh Tim dari Kodim 1011/Klk yang berjumlah 4 orang yg terdiri dari 1 Pajas dan 2 tester serta Tim Medis dari 1 org personel dari Kodim dan 3 orang dari PT.Gal.
Dandim 1011/Klk Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono, S.I.P menyampaikan “Kegiatan ini bertujuan untuk membina dan meningkatkan kemampuan fisik Personil Security PT. GAL guna mendukung pelaksanaan tugas pokok mereka di perusahaan ini,” ujar Dandim ” Harapannya melalui Samapta ini kita dapat mengukur dan mengetahui kemampuan jasmani personil Security di PT.GAL ” tambah beliau.
Dari 100 personil security setelah di lakukan tensi oleh Tim medis ternyata yg bisa melaksanakan samapta hanya 39 personil dikarenakan tensi mereka yg tinggi.
Pimpinan PT.GAL menyampaikan “kami mengucapkan terimakasih kepada bapak Dandim yg sudah bersedia menurunkan anggotanya kesini untuk melaksanakan test samapta kepada security kami, Apabila ada personil security yang belum mencapai nilai yang sudah ditetapkan dalam kategori lulus kami berharap nantinya personil security tersebut bisa dibina dan diberikan pelatihan sampai mencapai nilai yang diharapkan yang diawasi oleh anggota Kodim 1011/Klk,”pungkasnya
Tinggalkan Balasan