Antisipasi Kebakaran Hutan Dan Lahan, Warga Mendapat Penyuluhan Karhutla Dari Koramil 1015-06/Smd
Musim panas dan cuaca ekstrim yang terjadi dibeberapa daerah di wilayah Indonesia sering terjadi kebakarab hutan dan lahan, ada pula yang sengaja dibakar oleh oknum yang tidak bertanggungjawab untuk membuka lahan pertanian atau perkebunan
Dalam rangka mengantisipasi adanya kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kecamatan Pulau Hanaut, Babinsa Jajaran Koramil 1015-06/Smd bersama dengan dinas kehutanan Prov kalteng UPT KPHP mentaya Tengah Seruyan hilir unit XXIX ikut serta melakukan sosialisasi kebakaran hutan dan lahan di aula kecamatan Pulau Hanaut,Senin (27/07) pukul 09.00 WIB
Ditempat terpisah Danramil 1015-06/Smd Letda Inf Margus menuturkan “Penyuluhan yang disampaikan oleh Babinsa Koramil 1015-06/Smd ini menitik beratkan tentang ajakan ataupun himbauan kepada warga desa agar tidak membakar lahan untuk pertanian, karena sanksi hukumnya sangat berat dari bayar denda hingga kurungan atau penjara, juga asap yang ditimbulkan dari pembakaran hutan dan lahan sangat berbahaya bagi kesehatan juga penerbangan”.Ujar Danramil 1015-06/Smd
“Untuk saya mengajak kepada seluruh warga yang hadir dalam kegiatan ini bisa menyampaikan kepada warga yang tidak hadir agar tidak membakar lahan untuk kepentingan pribadi, dan mengajak kepada warga secara bersama-sama menjaga wilayah Kecamatan Pulau Hanaut bebas dari asap”, jelas Letda Inf Margus
Tinggalkan Balasan