APEL DANRAMIL DAN BABINSA TERSEBAR SE-JAJARAN KODIM 1014 /PBN

Pangkalan Bun – Sejumlah personel Danramil dan Babinsa se-Jajaran Kodim 1014/ Pbn mengikuti kegiatan Apel Danramil dan Babinsa Tersebar Tahun 2019 Makodim 1014 / Pbn Kab. Kotawaringin Barat, kegiatan ini diselenggarakan selama tiga hari dengan menghadirkan para narasumber Para Perwira Kodim yang ditunjuk, Jumat (13/12/19). Kegiatan yang secara resmi dibuka Komandan Kodim 1014 / Pbn Letkol Inf. Rudi Rianto Ratu, dengan ditandai penyematan pita kepada perwakilan peserta Apel, pada kegiatan apel kali ini mengangkat tema ”Danramil dan Babinsa Profeaional kebanggaan Rakyat”

Dalam sambutannya Dandim 1014 / Pbn mengatakan, “Apel Danramil dan Babinsa tersebar ini merupakan perintah pimpinan Angkatan Darat. Kepada para Danramil dan kepada para Babinsa laksanakan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab yang tinggi agar tujuan untuk meningkatkan wawasan serta menyamakan Visi, Persepsi dan Interpretasi dalam menyikapi permasalahan aktual yang terjadi di wilayah.

Ikuti terus seluruh kegiatan apel Danramil dan Babinsa ini dengan penuh keikhlasan dan harapan agar kemampuan kalian dapat senantiasa terpelihara dengan baik yang diarahkan untuk memantapkan Kemanunggalan TNI – Rakyat dengan berpegang teguh pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI, sebagai Nafas Tugas Binter kita di wilayah. Sebagai Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) kita senantiasa dituntut memiliki peran untuk selalu meningkatkan hubungan dan kedekatan dengan masyarakat melalui komunikasi sosial dengan jalan silaturahmi ataupun anjangsana sehingga tercipta bersama Rakyat TNI kuat. ” Laksanakan tugas Binter dengan konsep dan peran yang optimal sehingga dapat membantu penyelenggaraan dan fungsi pemerintah daerah yang pada muaranya dapat mendukung kesejahteraan masyarakat serta mampu mengatasi berbagai permasalahan yang timbul sehingga dapat terpelihara stabilitas keamanan di wilayah ”, Pungkas Dandim”.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive