Babinsa Berambai Makmur Turut Semarakkan Hari Kedatangan Transmigrasi di Desa Binaan
Babinsa Koramil 1014 – 05/Pangkalan Banteng Serma Haryadi menghadiri peringatan Hari kedatangan Transmigrasi ke-41 dan sedekah bumi Desa Berambai Makmur bertempat di lapangan bola Desa Berambai Makmur Kecamatan Pangkalan Banteng Kabupaten Kotawaringin Barat. Senin, (20/05/2024).
Tujuan dari peringatan hari kedatangan Transmigrasi Desa Berambai Makmur ini adalah meningkatkan jalianan silaturahmi dan kekompakkan antar warga untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat sebagai upaya untuk mempercepat pembangunan di wilayah.
Hadir dalam kegiatan tersebut Perwakilan Pj. Bupati Kobar, Anggota DPRD Kobar dapil 3, Camat Pangkalan Banteng, Kapolsek Pangkalan Banteng, Danramil 1014 – 05/Pangkalan Banteng, Toga, Tomas dan masyarakat Desa Berambai Makmur.
Babinsa Berambai Makmur Serma Haryadi mengatakan peringatan kedatangan Transmigrasi ke-41 Desa Berambai Makmur tahun ini dilaksanakan berbagai macam kegiatan diantaranya Doa Syukuran dan sedekah bumi.
Selamat hari kedatangan transmigrasi Desa Berambai Makmur ke-41 semoga Desa Berambai Makmur semakin maju dan berkembang, aman serta kondusif ,” Ujar Serma Haryadi.
Tinggalkan Balasan