BABINSA CEK PEDAGANG BAJU BEKAS.

Sampit,07/04/2020 Untuk mengantisipasi Penyebaran virus corona (Covid – 19) anggota koramil 1015/Baamang yang tergabung dalam satuan gugus tugas melaksanakan pemeriksaan dan pengecekan penjual pakaian bekas yang berasal dari luar negeri seperti dari negara malaysia dan singapura. “Kegiatan ini untuk antisipasi saja, di kwatirkan pakain bekas tersebut bisa membawa virus, karena kita ketahui pakain bekas ini rata – rata berasal dari luar negara kita” ucap Danramil 1015-09/Baamang Kapten Inf Bambang Yuli. S.

Pada pelaksanaanya selain melakukan pemeriksaan Tim gugus tugas juga melakukan menyemprotkan disinfektan pada barang dagangan pakaian bekas tersebut dan juga memberikan himbauan serta sosialisasi tentang penyebaran covid – 19 kepada pedagang.

Untuk saat ini diwilayah Kotim sendiri sudah masuk zona merah dengan adanya tiga orang telah dinyatakan positif terkena virus corona. “Kembali kami ingatkan kepada warga kotim,tetap ikuti imbauan dari pemerintah setempat, gunakan alat pelindung diri sesuai standar. Berupa masker dan mencuci tangan setelah bepergian” ucap Danramil.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive