Bentuk Kepedulian Sosial, Kodim 1012/Buntok Terus Berbagi Di Jumat Berkah
Dalam semangat Jumat Berkah, Kodim 1012/Buntok terus berbagi dengan melaksanakan kegiatan Jumat Berkah, Bertempat di Pasar Saik Kelurahan Hilir Sper Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan, Pada hari Jumat (17/01/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 1012/Buntok untuk mendukung masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan, dalam menjalani hari-hari mereka
Dandim 1012/Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han. selalu menghimbau kepada seluruh anggotanya bila memiliki rezeki yang lebih agar menyisihkan untuk bersedekah, kegiatan membagikan makanan ini merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas rejeki yang diberikan melalui bersedekah, ini salah satu tujuannya menyambung silaturahmi terhadap warga binaan masyarakat”, Ucapnya
“Ingatlah apabila kita mempunyai kelapangan rejeki yang lebih bersedakahlah kepada orang yang membutuhkannya, Itulah wujud syukur kita kepada Allah SWT”, Ujarnya
Kegiatan berbagi Jumat Berkah merupakan bentuk kepedulian TNI dengan masyarakat yang bertujuan mewujudkan wilayah yang aman dan kondusif, sekaligus untuk melatih diri kita agar memiliki hati yang ikhlas penuh kerelaan dan memberikan contoh kepada Masyarakat khususnya para pemuda-pemudi harapan bangsa kedepannya agar peka terhadap sesama di lingkungannya”, Tutupnya
Tinggalkan Balasan