BENTUK SIKAP LOYALITAS DAN DISIPLIN, CALON ASN ATR/BPN DILATIH PBB
Loyalitas tegak lurus dan disiplin tinggi merupakan syarat tercapainya tujuan pelaksanaan tugas dalam bidang apapun. Termasuk dalam lingkup ASN ATR/BPN. Upaya untuk membentuk sikap loyal dan disiplin dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan melatih PBB. Dalam latihan PBB, secara filosofis, terkandung makna untuk taat pada pimpinan dan terbiasa pada gerakan yang mengarah pada sikap berwibawa. Berkaitan dengan hal tersebut, Dan Yonif R 631/Atg, Letkol Inf. M. Roni Sulaiman, dalam kesempatan memantau jalannya latihan PBB menyatakan,” PBB merupakan wahana untuk menanamkan sikap loyal dan disiplin. Latihan ini diharapkan dapat membekali para peserta dalam melaksanakan tugas sebagai ASN ATR/BPN di masa mendatang”, tandasnya.
Pantauan di lapangan, kendati cukup padat materi yang diberikan, para peserta sangat antusias mengikuti latihan. Para peserta menyadari akan manfaat materi dari pelatih.(korem102/pjg
Tinggalkan Balasan