Dandim 1012/Btk Hadiri Acara Pawai Tanglong Dan Lomba Bagarakan Sahur

Barito Selatan – Dalam rangka memeriahkan Bulan Suci Ramadan 1445 H, Pemerintah Kabupaten Barito Selatan menyelenggarakan Acara Pawai Tanglong dan lomba Bagarakan Sahur DPD-KNPI Kabupaten Barito Selatan tahun 1445 H/2024 M, Bertempat di Taman Iring Witu Jalan tugu Kelurahan Hilir Sper Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan, Pada hari Rabu malam (03/04/2024)

Hadir dalam kegiatan tersebut, Pj.Bupati Barito Selatan Drs.H.Dedy winarwan S.STP,M.Si, beserta ibu, Setda Barito Selatan Edy Purwanto S.STP, beserta ibu, Dandim 1012/Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han. beserta ibu, Kapolres Barito Selatan AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K., beserta ibu, Kajari Barito Selatan Yusuf Sumalong SH.,MH. Beserta ibu, Ketua Pengadilan Agama Buntok Dr. Dani Ramdani, S.H.I., M.H. Ketua DPRD yang diwakili, Ketua PN Buntok di wakilkan Humas PN Buntok Muhammad sigit wisnu perdana SH.Beserta Ibu, Asisten II Yoga Praaetianto Utomo SSTP.,MM, Kepala Dinas BPKAD Akmad Akmal Husaen. SSTP, MA. Ketua TP PKK Kabupaten Barsel, Kepala Kantor kementrian agama Barsel dan Camat Dusun selatan

Dalam Kesempatan itu, Dandim 1012/Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han. menyampaikan, Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan tahun ini, kembali Pemerintah Kabupaten Barito Selatan menyelenggarakan acara Pawai Tanglong dan lomba Bagarakan Sahur DPD-KNPI Kabupaten Barito Selatan tahun 1445 H/2024 M

Kegiatan yang telah menjadi agenda rutin pemerintah Kabupaten Barito Selatan ini adalah merupakan wujud upaya dalam mengajak keikutsertaan seluruh komponen Masyarakat khususnya para generasi muda untuk bersama-sama menjaga melestarikan serta menumbuh kembangkan syiar Islam atau tradisi budaya Islam di tengah masyarakat Kabupaten Barito Selatan

“Banyak nilai positif yang bisa kita dapat dari penyelenggaraan kegiatan yang mengusung kearifan lokal masyarakat Kabupaten Barito Selatan ini, nilai silaturahmi, persatuan gotong royong yang terkandung dalam kegiatan ini diharapkan dapat semakin meningkatkan ukhuwah islamiyah seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Barito Selatan”, Pungkasnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive