Danramil 1016-04 Tumbang Talaken Perintahkan Babinsa Cek Titik Hot Spot
Menindaklanjuti titik hotspot yang termonitor dari Satelit dan petunjuk dari Komando Atas, Danramil 1016-04/Tumbang Talaken Kapten Inf Slamet Dyannur, perintahkan para Babinsa untuk langsung cek dilokasi sesuai Koordinat.
Babinsa Serda Sabirin bersama 2 anggota Koramil beserta anggota Polsek Manuhing saat melakukan pengecekan menjumpai lahan yang terbakar di Desa Tangki Dahuyan Kec. Manuhing, Kab. Gunung Mas, dengan jarak tempuh kurang lebih 25 Km dari Koramil Tumbang Talaken.
Titik Hot Spot berupa bekas lahan terbakar luas ± 0,5 ha yg digunakan untuk perluasan lahan pertanian milik masyarakat.dan api sudah padam dikarenakan hujan dengan intensitas ringan-sedang. Rabu (17/6/2020). Sementara itu Danramil 1016-04/Tumbang Talaken Kapten Inf Slamet Dyannur menghimbau masyarakat yang ingin bertani agar tidak melakukan pembakaran lahan. “Kami berharap kepada masyarakat, jangan membuka lahan dengan cara membakar, karena berpotensi meluasnya kebakaran hutan dan lahan yang lainnya, kita akan terus galakan patroli bersama Polsek setempat dan mengimbau pada masyarakat agar tidak membakar lahan dalam bentuk apapun,” pungkasnya. (Pendim 1016/Plk)
Tinggalkan Balasan