Danrem 102/Pjg Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Cetak Sawah 2025 dan Swasembada Jagung.
Komandan Korem (Danrem) 102/Pjg Brigjen TNI Wimoko S.E., M.Si., hadiri kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Cetak Sawah 2025 dan Swasembada Jagung, bertempat di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalimantan Tengah. Selasa (7/1).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung program Presiden yang bertujuan untuk memenuhi permintaan pangan kita agar lebih berkualitas. Akan diadakan lagi Rako bersama kementrian PU, pertanian dan dinas kehutanan untuk melancarkan program cetak sawah.
Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Wimoko S.E., M.Si., memperkenalkan diri sebagai Danrem baru dan bertekad untuk melanjutkan program program dari Danrem lama apa lagi ini program dari Bapak Presiden kami akan mendukung penuh. Program pangan ini memang sangat bagus untuk menjaga kebutuhan pangan yang ada di negara kita agar kita dapat memperoleh pangan yang cukup.
Saya berkeyakinan serta percaya diri sehingga bisa berhasil untuk melanjutkan program ini, apa lagi yang ada di dadahup adalah salah satu sampel berhasil atau tidak nya program ini. Saya berharap kita stakeholder yang ada berkerja sama agar program ini berhasil, kalo hanya satu dua orang tidak dapat berjalan denga baik, namun denga kebersamaan kita akan meraih kesuksesan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimda Prov Kalteng, Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kabinda kalteng, Anggota DPD RI Kalteng, Bupati, Pj. Bupati, dan Pj. Wali Kota atau yang mewakili, Para Kapolres jajaran Polda Kalteng, Para Dandim jajaran korem 102/Pjg, Para kepala dinas pertanian Kab/Kota dan Tamu undangan undangan lainya.
Tinggalkan Balasan