DANREM 102/PJG MERESMIKAN KORAMIL 1013-07/PRC KODIM 1013/MTW
Pada hari Rabu (29/16) pukul 07.20 WIB di Green House Runjab Bupati Barut Danrem 102/Pjg melaksanakan penyerahan plakat kehormatan Korem 102/Pjg kepada Bupati Barut dan sebaliknya dari Bupati memberikan sebuah bingkisan kepada Danrem 102/Pjg sebagai suatu kehormatan telah berkunjung ke Barut. Kemudian Danrem 102/Pjg beserta rombongan berangkat menuju Murung Raya.
Pukul 09.22 Wib Danrem beserta rombongan tiba di Runjab Bupati Murung Raya disambut tarian adat Dayak setempat, dilanjutkan acara potong pantan dan disambut oleh Bupati Murung Raya Bpk. Drs. Perdie. M.A, Wakil Bupati Murung Raya Bpk. Darmaji, Sekda Murung Raya, Unsur FKPD, Unsur SKPD, Forum Forkominda,Kajati Murung Raya, Kapolres Murung Raya, Dansatpol PP Murung Raya, Ketua Adat Dayak Murung Raya, para Tokoh Masyarakat Mura dan para Tokoh Adat Mura.Dilanjutkan acara penganugerahan gelar adat suku Dayak Siang kepada Danrem 102/Pjg Kol Arh Purwo Sudaryanto oleh Bpk Bupati Murung Raya sekaligus dilanjutkan acara ramah tamah.Selesai ramah tamah Danrem 102/Pjg, Bupati Mura, Wakil Bupati Mura dan seluruh pejabat terkait beserta rombongan menuju Koramil 1013-07/Prc yg berletak tepat di depan Runjab Bupati Mura.
Kegiatan diawali sambutan dari Bpk Bupati Mura yang menyampaikan kepada tamu yang berhadir dengan dibangunnya Koramil 1014-07/Prc ini dimana dana pembangunan Koramil ini memakan biaya 1 M lebih diharapkan kepada Danramil beserta anggotanya dapat menjaga dengan sebaik-baiknya bangunan yang baru rampung ini dan semoga menambah semangat kerja khusunya bagi anggota Koramil 1013-07/Prc. Dilanjutkan Sambutan Dri Danrem 102/Pjg yg menyampaikan dengan dibangunnya Koramil 1013-07/Prc ini diharapkan dapat membantu Pemda di wilayah Mura guna mempercepat pembangunan daerah dan meningkatkan taraf hidup masyarakat diwilayah Mura, serta mewujudkan hubungan harmonis antar berbagai elemen masyarakat dan ucapan terima kasih yg setinggi-tingginya kepada Pemda Mura dan semua pihak terkait yg telah membantu merealisasikan berdirinya bangunan ini. Kegiatan peresmian Koramil 1013-07/Prc berjalan dengan lancar dan aman.
Tinggalkan Balasan