DANREM 102/PJG RESMI TUTUP TMMD REGULER KE – 106 KODIM 1012/BTK
TMMD merupakan kerja sama yang terpadu dan berkelanjutan antara TNI, POLRI, kementrian/lembaga pemerintahan non kementerian (LPNK), Pemda, yang mensinergikan program masing – masing instansi untuk meningkatkan percepatan pembangunan di daerah – daerah sehingga meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat dengan kriteria sasaran berupa daerah pedesaan khususnya daerah yang tergolong tertinggal/miskin, terisolasi/terpencil, daerah perbatasan dan daerah kumuh perkotaan serta daerah lain yang terkena akibat bencana.
Sampai kapanpun TNI akan tetap konsisten membantu kesulitan rakyat memberdayakan masyarakat dan meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah guna meningkatkan kesejahteraan dan kualitas sumber daya masyarakatnya.
Kegiatan TMMD ke – 106 mengusung tema ” Melalui TMMD kita wujudkan percepatan pembangunan untuk kesejahteraan rakyat ”
Kegiatan TMMD yang dilaksanakan oleh satgas TMMD meliputi kegiatan fisik dan non fisik, untuk kegiatan fisik seperti pembukaan jalan,pembuatan rabat beton, rehab tempat ibadah, pembuatan pos kamling,pembuatan lapangan bola, sedangkan untuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan penanggulangan karhutla, pelayanan kesehatan,lingkungan hidup, bahaya narkoba, pelayanan publikasi kependudukan.
kegiatan yang telah dilaksanakan diharapkan dapat mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat, serta meningkatkan semangat gotong royong.
Upacara penutupan dipimpin oleh Danrem 102/Pjg Kolonel Arm Saiful Rizal S.Sos bertempat di desa Patas II kecamatan Gunung Bintang Away kabupaten Barito Selatan. Turut hadir Katim Wasgiat Sterad Kolonel Inf Bambang S , Kasiter 102/Pjg, Letkol Inf Abd Salim dan PLT Sekda barsel Ir Syahrani ,MT. FKPD Barsel, kepala SOPD, masyarakat & pelajar. Kegiatan upacara penutupan berjalan lancar, dilanjutkan kegiatan, Pengobatan gratis,Pemberian paket sembako gratis,Pasar murah dan Panggung prajurit.
Tinggalkan Balasan