DANREM 102/PJG SEBAGAI NARASUMBER PADA ACARA TEMU PELAJAR SMA/SMK SE – KOTA PALANGKA RAYA

Dalam rangka memberikan motivasi kepada para Pelajar SMA/SMK yang ada di Kota Palangka Raya, Korem 102/Pjg mengadakan acara Temu Pelajar Se-Palangka Raya pada Jumat (14/7) bertempat di Tribun Stadion Sanaman Mantikei. Hadir dalam acara tersebut Dandim 1016/Plk,Kepala Dinas Pendidikan Prov. Kalteng, Kepala Perwakilan BKKBN Kalteng, Kapolresta Palangka Raya, Para Dan/ Ka Balak Aju/Rem ,Para Kasirem 102/Pjg,Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Kepala Sekolah SMA/SMK Kota Palangka dan Guru-guru pendamping Siswa.

Adapun dalam acara tersebut mengambil Tema ” Menjadi Generasi Muda Yang Hebat Untuk Membangun Indonesia”. Sebagai Narasumber dalam temu Pelajar Se-Palangka Raya tersebut yaitu Danrem 102/Pjg Kolonel Arm M.Naudi Nurdika,S.IP.,M.Si. Sedangkan Materi yang disampaikan oleh Komandan Korem 102/Pjg yaitu mengenai peranan generasi muda dalam membangun Indonesia di masa mendatang. Untuk menghadapi masa depan perlu pemahaman diri dalam beberapa aspek diantaranya yaitu IQ (Intellegence Qoutient) sebagai seorang manusia haruslah memiliki kemampuan intelektual dalam artian fokus, yg diperlukan remaja usia dibawah 20 tahun adalah fokus dalam memempuh pendidikan, EQ (Emotional Qoutient) yaitu kita harus memiliki pengendalian emosional dan kedewasaan dalam perilaku dan sikap untuk mengendalikan semua keinginan hati dan emosional, AQ (Addversity Quotient) menjelaskan maksudnya adalah kemampuan manusia untuk bertahan dan menghadapi segala kesulitan. Semua manusia pasti mampu mengatasi tantangan dan kesulitannya dengan cara selalu berfokus kepada tujuannya, SQ (Spritual Qoutient) dalam artian kecerdasan spiritual,bagaimana memahami kepasrahan dan pengharapan dalam bentuk doa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Sementara itu, untuk menggugah impian dan menumbuhkan inspirasi para pelajar, Danrem menampilkan beberapa murid berprestasi dari perwakilan pelajar SMA/SMK Palangka Raya di tingkat Provinsi sampai Nasional.Setelah kegiatan pemberian motivasi selesai, dilanjutkan dengan kegiatan senam bersama dan game untuk menumbuhkan kebersamaan dan jiwa korsa. Kegiatan berjalan tertib dan lancar.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive