DANREM 102/PJG : SEORANG ANGGOTA PRAMUKA ADALAH PEMUDA YANG BERKEPRIBADIAN BAIK

Palangka Raya-Demikian yang dikatakan Danrem 102/Pjg, Kolonel Inf. Harnoto,S. Sos, saat membuka latihan pramuka Saka Wira Kartika Korem 102/Pjg pada Sabtu (30/06).

Pramuka merupakan wadah generasi muda untuk berlatih, menempa diri dengan nilai-nilai luhur, pengetahuan dan keterampilan yang diselenggarakan dengan penuh suasana gembira sesuai dengan perkembangan jiwa remaja.

Selanjutnya berkaitan dengan hal tersebut Danrem 102/Pjg menegaskan,”Kondisi remaja milenial saat ini banyak tantangan yang dihadapi. Arus perkembangan teknologi informasi dengan segala imbasnya, akan membentuk watak generasi muda. Saat ini generasi muda lebih cenderung pragmatis, dan jauh dengan nilai-nilai moral maupun agama. Hal ini dapat mengakibatkan semangat jiwa nasionalisme menjadi tipis. Hal ini sangat rentan. Untuk menanggulangi hal tersebut, wadah yang diyakini tepat adalah Pramuka”,tandasnya

 

. Pengembangan pramuka di TNI AD, mendapat perhatian yang besar, dengan dilahirkan saka wira kartika. Di setiap satuan kewilayahan ikut terlibat membina. Untuk mewadahi para anggota pramuka saka wira kartika, Korem 102/Pjg menyelenggarakan latihan bersama yang melibatkan anggota dari berbagai gugus depan di kwarcab Palangka Raya. Materi latihan dasar yang diberikan meliputi latihan upacara, latihan PBB dan PPM. Di samping itu juga didalami

5 krida dakam saka wira kartika yaitu Krida navrat, Krida survival, Krida pioneering, Krida mountainering, Krida penanggulangan bencana alam.

Selain materi yang terkait kepramukaan juga dibekali Wawasan kebangsaan tentang bahaya Prox war, Bahaya laten Komunis, Pondasi Pancasila serta materi bahaya seks bebas dan narkoba.

Hadir dalam pembukaan latihan para Dan Ka Balak Aju/Rem, Para Kasirem, pelatih andalan kwarda dan para pembina gugus depan.

pramuka6 pramuka5 pramuka4 pramuka3 pramuka2 pramuka1

 

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive