DENGAN SEMANGAT PATRIOTISME KORAMIL 1011-14/BASARANG DAN WARGA BASARANG PASANG UMBUL-UMBUL MERAH PUTIH.

Kuaka Kapuas – Dalam rangka menyambut hari kemerdekan Republik Indonesia ke -73 tahun 2018 yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus, seluruh perkantoran dinas/instansi, markas satuan militer, perumahan, pos kamling, dan sepanjang jalan – jalan daerah Basarang diwarnai dengan Merah Putih seperti bendera, umbul – umbul.

Hal tersebut tidak lepas dari uoaya dalam bentuk sosialisasi dan edukasi   yang dilakukan Kodim 1011/Klk beserta jajaran dan pemerintah daerah, kepolisian, tokoh-tokoh masyarakat untuk menguatkan   patriotisme dengan memasang nuansa merah putih dalam memperingati hari bersejarah bagi bangsa indonesia.

 

“Pemasangan bendera dan ornamen-ornamen bernuansa merah putih merupakan wujud dari kuatnya patriotisme dan cinta tanah air. Kita ajak para warga masyarakat, xengan ikhlas memasangnya di deoan rumah dan lingkungannya”,tegas Dandim 1011/Kapuas, Letkol Inf. A. Syaikhu, dalam satu kesempatan terkait peringatan HUT ke-73 kemerdekaan RI.

Menindaklanjuti hal tersebut, Koramil 1011-11/Basarang segera bertindak cepat. Para anggota terlihat memasang spanduk HUT RI ke -73, umbul – umbul dan bendera merah putih di kantor Koramil setempat. Apalagi Koramil Basarang merupakan pelintasan utama jalan ke Banjarmasin.

 

Danramil 1011-07/Basarang, Kapten Inf Heru Widiyanto, menyatakan,” Bahwa kita memasang bendera dan ornamen-ornamen merah putih sebagai wujud patriotisme kita. Saya dan para babinsa juga mensosialisasikan hal tersebut kepada seluruh warga di wilayah ini. Kita bersinergi dengan baoak Camat, Kapolsek dan para tokoh masyarakat serta para kades secara terus menerus menghimbau, mengajak agar para warga memasang bendera merah putih mulai tanggal 1-31 Agustus 2018″,tegasnya.

“Selain kami pasang di kantor Koramil, seluruh Babinsa juga saya himbau agar keliling ke desa-desa binaan agar mengajak warga untuk mengibarkan bendera merah putih serta umbul -Umbul di depan rumah masing -masing” kata Danramil.

“Berikan pemahaman dan kesadaran masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih, jika lupa ingatkan, kobarkan semangat merah putih kepada masyarakat,” terang Danramil menambahkan.

Danramil menekankan, kita   harus berikan contoh. Nuansa merah putih harus mendominasi area perkantoran.

Pemasangan bendera dan umbu-umbul merah putih secara massal ini, dapat dilakukan dalam bentuk gotong-royong untuk mengokohkan persatuan dan kesatuan.BENDERA 1

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Archive