Dukung Program Vaksinasi Covid 19 Sampai ke Pelosok, Koramil 1014 – 02/Kumai Dampingi Tim Vaksinator Menggunakan Speed Boat
Kotawaringin Barat – Untuk mendukung program pemerintah dalam Vaksinasi Covid 19 kepada warga masyarakat. Koramil 1014 – 02/Kumai mengawal dan mendampingi Tim Vaksinator sinovac tahap I ke sejumlah wilayah pedesaan, salah satunya ke wilayah Desa Teluk Pulai Kecamatan Kumai Kab Kotawaringin Barat.
Selain dari Koramil Kumai, pendampingan dan pengawalan juga dilakukan dari pihak Polsek dan Dinas Kesehatan Kab. Kotawaringin Barat, (02/062021).
Dalam pendampingan Tim vaksinator sinovac menuju Desa Teluk Pulai hanya dapat dilakukan melalui jalur air, untuk itu petugas yang mendampingi harus menggunakan Speed boat untuk sampai ketujuan.
Danramil 1014 – 02/Kumai Kapten Arm Ahmad Zubaidi menjelaskan, pengawalan dan pendampingan dilakukan untuk memastikan vaksinasi berjalan aman dan lancar, pihaknya bersinergi dengan Polsek membantu Dinas Kesehatan Kab. Kotawaringin Barat dalam upaya mensukseskan program vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat.
“Kita akan kawal program vaksin ini sampai ke pelosok, meskipun resiko medan yang berat, kami tetap akan jamin vaksin sampai ke tujuan,” ungkap Danramil.
Kita harapkan dengan adanya vaksin ini bisa memberikan harapan baru untuk bisa lepas dari Pandemi Covid-19,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan