KASDIM 1017/LMD HADIRI OLIMPIADE KEBANGSAAN CERDAS CERMAT KEPAHLAWANAN SETINGKAT SMA SEDERAJAT

Lamandau- Komandan Kodim 1017/Lmd yang di wakili Kasdim Mayor Inf Sudarmaji menghadiri kegiatan Olimpiade Kebangsaan Cerdas Cermat Kepahlawanan Siswa SMA sederajat, Kegiatan Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan dan Restorasi Sosial Kabupaten Lamandau Tahun 2020, bertempat di Aula BKD Kompleks Perkantoran Bukit Hibul , Kelurahan Nanga Bulik, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau Kalimantan tengah, Selasa (11/03). Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Lamandau (H. Hendra Lesmana), Ketua DPRD Kab Lamandau (M. Bashar), Wakil Ketua I DPRD Kab Lamandau (Budi Rahmat), yang Mewakili Dandim 1017/Lmd (Mayor Inf Sudarmaji Kasdim 1017/Lmd), Ketua Pengadilan Negeri Lamandau (Tommy Manik, SH), Kadis Sosial Lamandau (Dra Hj. Endang Rustiningsih, MAP), Camat Bulik (Abdul Kohar, S. Pd) , Kepala SOPD Kab Lamandau, Perwakilan guru pendamping dan peserta SMA/Sederajat.

Ketua Panitia pelaksana Dra Hj. Endang R, MAP dalam laporannya menyampaikan “Maksud dari penyelenggaraan Olimpiade Kebangsaan ini adalah menumbuhkan rasa kebangsaan dan cinta tanah air, melatih generasi muda agar hidup mandiri, memiliki mental yang kuat dan pemahaman terhadap nilai2 kepahlawanan, keperintisan, kesetiakawanan dan restorasi sosial. Tujuan dari meningkatkan rasa kebangsaan dan kecintaan terhadap tanah air, Nusa dan Bangsa. Tertanam dan menghayati terhadap nilai2 kepahlawanan, dikalangan generasi muda, terciptanya generasi muda yang tangguh, memiliki kreatifitas yang tinggi, tidak mudah terprovokasi untuk melakukan tindakan yang mengarahkan kepada gejala disintegrasi bangsa, tetap memelihara keutuhan bangsa dan negara.
Dan untuk Dewan juri terdiri dari Dinas Sosial (ibu Ari Setyaningsih), Dinas Kesbangpol (ibu Vera Yuliasi, SH) dan Kodim 1017/Lmd (Kapten Inf Sumarna). Anggaran berasal dari APBD Kab Lamandau”. Dalam Sambutannya Bupati Lamandau sekaligus membuka acara kegiatan menyampaikan, “Memudarnya kesadaran sebagian masyarakat untuk memperkuat karakter, memelihara nilai2 patriotisme, jati diri, harkat dan martabat sebagai bangsa akibat kuatnya terpaan arus modernisasi dan globalisasi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive