KEGIATAN BHAKTI SOSIAL DONOR DARAH DALAM RANGKA HUT KE-42 KOREM 102/PJG DAN HUT KE-70 PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA KOORCAB REM 102 PD XII /TANJUNGPURA TAHUN 2016

Dalam rangka menyambut HUT Korem 102/Pjg ke-42 dan HUT ke-70 Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII/Tprtahun 2016. Korem 102/Pjg beserta jajarannya dan Ibu-ibu Persit melaksanakankegiatan Bhakti Sosial donor darah bertempat di Aula Makorem 102/Pjg Jl. Imam Bonjol No 05 P. Raya Kalimantan Tengah pada Rabu (16/3) pukul 08.00 Wib.Acara tersebut dihadiri oleh Danrem 102/Pjg Kolonel Arh Purwo Sudaryanto, Dan Kabalak Rem serta Para Kasi dan Perwira Staf Korem 102/Pjg serta Ibu Ketua dan wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII/Tpr beserta pengurus. Pelaksanaan Bahkti Sosial Donor Darah kaliini, personil yang melaksanakan sebanyak 136 orang dan yang bisa mendonorkan darahnya sekitar77 orang.

 

       Dalam sambutanya Danrem 102/Pjg Kolonel Arh Purwo Sudaryanto menyampaikan Acara Donor Darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT ke-42 Korem 102/Pjg yang bertujuan untuk mendukung program kemanusiaan melalui Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Tengah. Darah yang terkumpul dari kegiatan ini nantinya akan di sumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan untuk itu kepada para pendonor yang dengan suka rela dan tulus  ikhlas menyumbangkan darahnya saya mengucapkan terima kasih.Menyumbangkan darah berarti  telah menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkannya. Setetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi keselamatan jiwa seseorang.

 Disisi lain donor darah juga memiliki manfaat positif bagi pendonor antara lain menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu penurunan berat badan, mendapatkan kesehatan psikologis dan mendeteksi penyakit serius. Saya mengharapkan kepada para pendonor agar menumbuhkan motivasi dan kesadaran tinggi untuk melaksanakan donor darah secara rutin. Saya yakin apabila semua memahami tentang pentingnya donor darah bagi kesehatan diri sendiri maupun bagi kemanusiaan, maka Kalimantan Tengah tidak akan kekurangan pendonor setia dan tidak akan kekurangan darah serta dapat memenuhi kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive