KODIM 1013/MTW MELAKSANAKAN PROGRAM
Bertempat dilapangan tembak di Desa Pendreh Muarateweh, pada Rabu (18/7) Anggota Kodim 1013/mtw melaksanakan kegiatan Latbak Jatri yang merupakan program kerja triwulan II TA 2014,yang diikuti oleh seluruh personil Dim dan anggota Koramil Dim 1013/Mtw berjumlah 153 dan dibagi menjadi dua bagian terdiri dari petembak senapan berjumlah 118 orang dan petembak Pisto berjumlah 35 orang, Program menembak yang dilaksanakan mempunyai maksud dan tujuannya adalah untuk memelihara dan melatih kemampuan Petembak perorangan yang dilksanakan setiap Triwulan atau tiap tiga bulan dilaksnakan seoptimal mungkin sehingga dapat bermanfaat bagi setiap anggota dalam menghadapi tantangan tugas kedepan sekaligus memelihara dan menjaga ketrampilan prajurit agar selalu terjaga, hasilnya dalam pelaksanaa menembak yang dilaksanakan setiap Triwulan akan dilaporkan tepat waktu sesuai program kerja Kodam XII/Tpr dan Korem 102/Pjg..
Sebelum pelaksnaan menembak dimulai Dandim 1013/Mtw Letkol Inf Dwi Maryanto,S,E menyampaikan perhatian dan penekanan tentang pentingnya faktor keamanan dalam penggunaan senjata dan bagaimana cara mengatasi yang benar bila terjadi kemacetan pada senjata pada waktu menembak, agar semuanya mengikuti prosedur yang benar sesuai dengan petunjuk pelatih yang sudah ditunjuk sehingga latihan dapat berjalan dengan tertib dan aman.Pada pelaksanaan menembak menggunakan (4) sikap terdiri dari; sikap tiarap, sikap duduk, sikap jongkok dan sikap berdiri, setiap sikap menggunakan 10 butir peluruh sesuai dengan pengajuan dari komando atas.
Tinggalkan Balasan