Kodim 1015/Spt Gelar Pelatihan Kader Satgas Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan di Lingkungan Sekolah

Kodim 1015/Spt memberikan Pembekalan kepada Kader Penegak Disiplin Protokol Kesehatan di lingkungan Sekolah diwilayah Kodim 1015/spt yang dilaksanakan di Aula Kehormatan Prajurit Kodim 1015/spt jalan MT Hariyono no. 56 Kelurahan MB Hulu Kecamatan MB Ketapang Kabupaten Kotim, Kamis (30/07) pukul 08.30 WIB

Pembekalan ini dilakukan untuk kesiapan sekolah menghadapi kebiasan baru untuk melaksanakan proses belajar mengajar dengan tatap muka dengan menerapkan protokol covid – 19.

Pelatihan pembekalan kader tersebut dibuka secara resmi oleh Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari SH.

dalam sambutannya Dandim menyampaikan, Salah satu kegiatan Kodim 1015 Sampit dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait penerapan ”Adaptasi Kebiasaan Baru” yaitu dengan membentuk Kader Penegak Disiplin Protokol Kesehatan di wilayah Provinsi Kalteng. “melaksanakan percepatan dalam rangka penanganan Covid-19”. Ujar beliau

Disampaikan juga, berkaitan dengan tersebut, dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kodim 1015/Spt dibutuhkan kolaborasi dari semua pihak guna mewujudkan masyarakat yang produktif dan aman Covid-19. Pangdam meyakini, semua bisa mengatasi ancaman virus ini manakala tetap menjaga disiplin dengan mempedomani protokol kesehatan, serta adanya semangat kebersamaan dan gotong royong dalam menangani Covid-19 agar tidak semakin meluas

“Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu agar para guru dan petugas penegak disiplin protokol kesehatan di lingkungan sekolah dapat menerapkan pendisiplinan protokol kesehatan kepada para siswa di lingkungan sekolah,” kata orang nomor satu di Kodim 1015/Spt

Letkol Czi Akhmad Safari SH. menyampaikan, untuk pelaksanaan sekolah dengan tatap muka langsung pihak sekolah harus menyiapkan perlengkapan atau sarana prasarana penanganan Covid-19 terutama ada thermogun, tempat cuci tangan dan sabunnya termasuk pengaturan di lingkungan sekolah serta physical distancing dimana untuk kursi memiliki jarak di dalam ruangan kelas

“Semua sudah diintruksikan dan kami menunggu kesiapan dari sekolah untuk melaksanakan sekolah”

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive