KODIM 1016/PLK LAKSANAKAN UPACARA BENDERA

Personel jajaran Kodim 1016/Palangka Raya awali minggu militer, dengan upacara bendera, di Lapangan Upacara Makodim 1016/Palangka Raya, Senin pagi (27/01/2020). Upacara bendera mingguan ini dalam rangka memupuk jiwa kejuangan, patriotisme, nasionalisme dan solidaritas prajurit serta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur. Upacara tersebut bukan hanya sekedar rutinitas yang biasa untuk dilakukan, akan tetapi harus benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi jiwa Nasionalisme kita sebagai warga negara Kesatuan Republik Indonesia, terlebih sebagai seorang prajurit militer.

Bertindak sebagai Inspektur upacara Perwira Penghubung Kodim 1016/Palangka Raya Mayor Inf Wiyanto yang mewakili Komandan Kodim, selaku Komandan upacara Danramil 05/Tumbang Jutuh Kapten Cba Dudi Budianto, dan perwira upacara DAN Unit Intel Lettu Cpl Apollo Darmawan.

Setelah kegiatan upacara selesai di lanjutkan Korp Raport Alih Jabatan Perwira, masing – masing Mayor Inf Wiyanto jabatan sebelumnya Kasdim 1016/Palangka Raya jabatan terbaru menjadi Pabung Wilayah Kabupaten Gunung Mas, serta korp raport 3 perwira baru yang akan menduduki jabatan di Staf Kodim 1016/Palangka Raya, masing – masing Mayor Inf Surya Amin menjabat sebagai Pasi Intelijen, Kapten Inf Rudianto menjabat sebagai Pasi Personalia serta Kapten Muhammad Syafi’i menjabat sebagai Pasi Teritorial.

Dalam kesempatan kali ini, Komandan Kodim 1016/Palangka Raya Kolonel Inf I Gede Putra Yasa, S.IP bertindak sebagai Irup dalam upacara korp raport alih jabatan perwira Kodim 1016/Palangka Raya. “Selamat bertugas di tempat yang baru bagi Mayor Inf Wiyanto sebagai Pabung Kabupaten Gunung Mas, semoga ditempat penugasan yang baru selalu diberikan kelancaran dan kemudahan demi kemajuan Kodim 1016/Palangka Raya,” “Serta selamat datang dan selamat bergabung di Kodim 1016/Palangka Raya bagi Mayor Inf Surya Amin beserta 2 orang perwira yang akan menduduki jabatan di Perwira Staf Makodim, saya harapkan kedepan bisa meningkatkan kinerja staf dengan baik.”ucap Dandim.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive