Kodim 1017/Lmd Latih Renang Casis Bintara PK TNI

Bertempat di BSM Water park Nanga Bulik Kec. Bulik Kab. Lamandau, Anggota Staf Pers Kodim 1017/Lmd Kopral Dua Dian Yudyatman dampingi Casis (Calon Siswa) Bintara PK 2024 latihan Renang, Senin(20/05/24).

Menjadi seorang prajurit TNI merupakan salah satu profesi yang cukup diidamkan oleh banyak kalangan muda, namun untuk dapat bergabung menjadi prajurit TNI bukan hal yang mudah, Karena seorang calon siswa prajurit TNI harus memenuhi syarat fisik maupun kesehatan yang bagus, agar dapat dinyatakan lolos dan berhak mengikuti pendidikan pertama TNI.

Kopda Dian mengatakan “Latihan renang ini sendiri bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kemampuan awal renang mereka, sehingga nantinya dapat dilakukan pembinaan secara rutin dan berkelanjutan sampai mereka benar-benar mampu dan mahir dalam berenang”, Pungkasnya.

Lebih lanjut “Tidak cuma membina kemampuan berenang saja, pembinaan kemampuan kesemaptaan jasmani mereka juga sudah rutin dilatih di Makodim setiap pagi dan sore, sehingga nantinya mereka akan mempunyai kemampuan dan siap bersaing dengan calon-calon pendaftar prajurit TNI-AD lainnya,” jelasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive