Koramil 1011-02/Kapuas Hilir Hadiri Program Ketahanan Pangan dan Energi Nasional di Kec. Kapuas Hilir
Demi Mengoptimalkan dan Mewujudkan Program Ketahanan Pangan dan Energi Nasional Anggota Koramil 1011-02/Kapuas Hilir mengikuti rangkaian kegiatan Tanam padi bersama dgn BPP Selat yang membawahi kec.Kapuas Hilir beserta Perangkat desa, Poktan karya bersama, bertempat di PokTan Karya Bersama Desa Sei Asem Kec. Kapuas Hilir, Kamis (29/02/2024)
Hadir dalam kegiatan, BPP Selat( yang membawahi wilayah kec Kapuas Hilir), Mantri Tani Kec Kapuas Hilir, PPL Kapuas Hilir, Para anggota Poktan Karya Bersama serta Perangkat Desa Sei Asem.
Danramil 1011-02/Kapuas Hilir Kapten Inf Amir Djaha menyampaikan ungkapan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat sehingga Program Ketahanan Pangan ini dapat berjalan sesuai yang direncanakan.
“Program ini sangatlah strategis, pasalnya bisa membantu Pemerintah Daerah dalam hal menjaga stabilitas Swasembada Pangan, mencegah inflasi dan mengatasi stunting serta mendongkrak ekonomi kerakyatan. Untuk itu, melalui para Babinsa, Kami berkomitmen akan terus memberikan pendampingan secara continue baik mulai tahapan penanaman, perawatan hingga masa pemanenen. Kami juga berharap, program ini sekiranya bisa dicontoh dan diterapkan oleh Desa – Desa lain untuk lebih giat lagi dalam bercocok tanam”, jabar Danramil
Tinggalkan Balasan