Koramil 1015-11/Cpg Sosialisasikan Pemakaian Masker Serta Himbauan Tidak Mudik

Kotawaringin Timur-Menjelang Hari Raya Idul Fitri Koramil 1015-11/Cpg melaksanakan pendisiplinan masker dan juga himbauan untuk tidak mudik Lebaran, di posko penyekatan arus mudik lebaran di desa plantaran, Selasa (11/05) pada pukul 14.30

Babinsaramil 1015-11/Cpg Serda Tupen mengatakan Kegiatan ini dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dalam hal bantuan Kemanusian dan juga penegakan disiplin protokol kesehatan covid

“Operasi Pendisiplinan masker, sosialisasi dan himbauan tidak mudik, dan juga membagikan masker, kami laksanakan semata-mata untuk mencegah dan mengendalikan penyebaran Covid -19,” ucap Babinsaramil 1015-11/Cpg Serda Tupen

Danramil 1015-11/Cpg Kapten Inf Gunadi secara terpisah juga menerangkan kegiatan Operasi ini bertujuan untuk menyadarkan masyarakat dalam pemakaian masker kepada pengguna jalan raya agar supaya warga mematuhi protokol covid, dengan di berlakukannya PPKM berbasis Mikro dalam pencegahan covid 19, serta menghimbau tentang larangan mudik

“kami berterimakasih kepada warga masyarakat khususnya di wilayah desa plantaran yang sudah mentaati protokol kesehatan dengan cara memakai masker,”Pungkas Danramil 1015-11/Cpg Kapten Inf Gunadi

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive