KORAMIL 1016-01/PHD BERSAMA DINAS KESEHATAN PALANGKA RAYA MENGEVAKUASI MASYARAKAT YANG DI DUGA STREES.
Palngka raya – Lurah Bukit Tunggal Muhammad Heri Fauzi bersama Babinsa Ramil 1016-01/PHD Kelurahan Bukit Tunggal Serka Muhammad Arifin beserta anggota Dinas Sosial Kota Palangka Raya dan Sekretaris Kelurahan Bukit Tunggal melakukan evakuasi terhadap Mr. X yang di duga stress untuk di rujuk ke RSJ Kalawa Atei Palangka Raya. (22/01/2020).
Mr. X dalam kesehariannya tinggal di Halte depan Eks terminal Km. 8 Cilik Riwut Palangka Raya. Dengan begitu alotnya para petugas untuk membujuk Mr. X ini supaya mau ikut kedalam mobil bersama para petugas untuk di bawa ke RSJ Kalawa Atei, dengan bantuan dari para petugas serta Babinsa Serka M. Arifin akhirnya Mr. X berkenan ikut kedalam mobil meskipun dengan sedikit perlawan tapi keadaan bisa di kondisikan.
“Ini merupakan bentuk kepedulian kita selaku aparatur pemerintahan tingkat kelurahan bersama Dinas Sosial Kota Palangka Raya untuk mendata dan melakukan cek langsung ke lokasi setiap ada permasalahan seperti Mr. X ini. Ucap Lurah Bukit Tunggal.
Dalam kesempatan ini, babinsa Serka M. Arifin mengapresiasikan serta selalu mendukung setiap bentuk kegiatan yang di laksanakan pihak kelurahan maupun pihak Dinas Sosial Kota Palangka Raya. “Kami selaku Babinsa yang bertugas di kewilayahan khususnya wilayah kelurahan Bukit Tunggal, akan senantiasa berperan aktif dan mensuport setiap kegiatan di wilayah Kelurahan Bukit Tunggal ini, sudah menjadi tupoksi kami sebagai anggota TNI untuk selalu mengabdi buat Rakyat, karena kami lahir dari Rakyat dan berjuang untuk Rakyat”. Pukas Serka M. Arifin.
Tinggalkan Balasan