KORAMIL SEPANG IMBAU ISOLASI MANDIRI BAGI PEDAGANG YANG MELAKUKAN MUDIK

Babinsa Koramil 1016-03/Sepang, Serda Anang Bahriansyah bersama Camat Mihing Raya Cristopel Helman, SE dan Tim Relawan Covid 19 himbau warga untuk isolasi mandiri dan Pemasangan selebaran Himbauan pada Toko dan Kios-kios yang ditinggal Mudik Pemiliknya.

Bertempat di Kelurahan Kampuri dan Sekitarnya, Rabu (27/05/2020). “Kepada pemudik atau orang yang bepergian dari jauh, terutama Banjarmasin dan diluar Kabupaten Gunung Mas, Supaya melakukan isolasi mandiri selama 14 hari, menggunakan masker dan laporan ke Gugus tugas Kecamatan Mihing Raya setempat.
Kegiatan ini untuk mengantisipasi gejolak sosial di masyarakat. Mereka harus mengisolasi mandiri di rumah masing masing, jangan pergi pergi dulu. Isolasi mandiri untuk mencegah penyebaran virus corona covid 19”, ujar Serda Anang Bahriansyah.

Dukungan dan kesadaran dari seluruh warga masyarakat agar wabah virus corona covid 19 segera berakhir sangat diperlukan. Pemudik dari daerah lain harus wajib lapor dan isolasi mandiri. (Pendim 1016/Plk)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive