KOREM 102/PJG

Dalam rangka untuk membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, pada jum’at (6/2) Korem 102/Pjg melaksanakan giat serbuan teritorial berupa karya bhakti dengan jumlah kekuatan personel sebanyak 232 yang terdiri dari Gabungan Korem dan Balak, Makodim 1016/plk, Yonif 631/Atg, Satpol PP, Kesbang Pol, Resqiu, Dinas Tata Kota, Badan Lingkungan Hidup, Dinas Kebersihan Kota Palangka Raya anggota Kecamatan Jekan Raya, Anggota Kelurahan Menteng dan masyarakat sekitar. Untuk Minggu ini sasaran dipusatkan di Jalan Raden Saleh dan C.Bangas Palangkaraya.

Dalam kesempatan tersebut Para anggota beserta masyarakat bahu membahu secara bersama – sama membersihkan rumput maupun sampah sampah serta selokan-selokan yang ada di sepanjang Jalan Raden Saleh maupun Jalan C. Bangas. Gotong royong ini dilaksanakan untuk antisipasi apabila hujan lebat yang dapat mengakibatkan banjir, selain itu juga membersihkan pohon-pohon yang sudah menutupi jalan. Dalam hal ini partisipasi masyarakat sangatlah penting untuk ikut terlibat didalamnya dalam menjaga kebersihan lingkungannya.

Lebih lanjut dalam kesempatan tersebut Mayor Inf Sukarjohan Sitompul Kasdim 1016/Plk selaku koordinator lapangan mengatakan bahwa karya bhakti ini merupakan salah satu bagian dari pembinaan teritorial, sedangkan tujuanya adalah untuk membangun soliditas yang kokoh antara sesama prajurit TNI dengan Instansi Pemerintah dan komponen masyarakat lainnya, sehingga diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selama ini terbina dengan baik akan tetap terjaga dan diharapkan akan lebih baik lagi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive