Korem 102/Pjg Gelar Lomba Wisata Matematika Bela Negara tingkat SMU Se-Kalteng

Bertempat di Aula Makorem 102/Pjg Jln Imam Bonjol No 05 Kota Palangka Raya Provinsi Kalteng, Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, membuka kegiatan Lomba Wisata Matematika Bela Negara Tingkat SMU Sederajat dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-75 TA. 2020.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Para Kasi Korem 102/Pjg, para perwira staf korem 102/Pjg, Para Dan/Ka Balak Aju jajaran Korem 102/Pjg, Kabalak Korem 102/Pjg serta Adik adik pelajar dari SMU dan SLTA Sederajat serta para pendamping kegiatan.

Dalam sambutannya Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto mengatakan bahwa, Kegiatan ini sebagai bentuk aplikasi Komunikasi Sosial bersama warga, dengan harapan agar adik-adik dapat mengisi waktunya dengan kegiatan yang positif, sehingga dapat mengantisipasi dan meminimalisir dari kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat, bahkan cenderung melanggar hukum, salah satunya seperti bahaya penyalahgunaan narkoba, katanya.

“Lomba wisata matematika bela negara, pada jenjang ini merupakan prospek yang tepat, untuk mengokoh-kan kembali jiwa nasionalisme para pelajar sehingga pada akhirnya dapat menjadi bekal untuk mengarungi dinamika kehidupan di masa mendatang. Sudah saatnya generasi muda menginterprestasikan lebih luas makna wawasan kebangsaan, cinta tanah air dan cinta terhadap satuan TNI guna mempertahankan kedaulatan NKRI, tuturnya.

Danrem berharap kegiatan yang positif ini dapat membangkitkan semangat para peserta untuk berkarya dan menggali sumber daya yang dimilikinya.

Silahkan berkreasi, keluarkan seluruh kemampuan kalian,
janganlah tegang, santai saja karena kalian mau berkereasi bukan untuk berperang, Ikuti kegiatan ini dengan semangat sportifitas yang tinggi, patuhi semua ketentuan dan aturan yang sudah disepakati bersama, ungkapnya.

Kegiatan Lomba diikuti Dari Kodim – kodim jajaran Korem 102/Pjg yang terdiri dari Kodim 1011/Kps diwakili Dari SMAN 1 Kuala Kapuas, Kodim 1012/Btk diwakili dari MAN Buntok, Kodim 1013/Mtw dari SMAN 1 MTW, Kodim 1014/Pbn diwakili dari SMK Muhammadiyah, Kodim 1015/Spt diwakili dari SMAN-2 SAMPIT, Kodim 1016/Plk diwakili dari SMAN-4 Palangka Raya dan Kodim 1017/LMD diwakili Dari MAN-1 Lamandau
Dengan hasil perlombaan sebagai berikut, Pemenang pertama jumlah nilai 40 dari SMAN-I Kuala Kapuas Kodim 1011Klk, Pemenang kedua dengan jumlah nilai 30 dari SMAN-4 Palangka Raya Kodim 1016/Plk, Pemenang ketiga dengan jumlah nilai 20 dari SMK Muhammadiyah Pangkalan Bun dari Kodim 1014/Pbn.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive