KOREM 102/PJG GELAR PERTANDINGAN OLAH RAGA TINGKAT PELAJAR SE-KALIMANTAN TENGAH

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73. Korem 102/Panju Panjung, pada hari  ini, Rabu, 1 Agustus 2018 telah dibuka pertandingan olah raga antar pelajar se-Kalimantan Tengah, tepatnya di Palangkaraya. Hal tersebut dikatakan Komandan Korem 102/Pjg, Kolonel Inf Harnoto, usai menghadiri penerimaan tim kontingen Porad 2018, di lapangan keras Kodam XII/Tanjungpura.

Dikatakan Komandan Korem 102/Pjg, Kolonel Inf Harnoto, kegiatan pembukaan pertandingan dibuka oleh Kapolda Kalteng. Karena, saya berada di Kodam XII/Tpr untuk menghadiri acara penerimaan tim kontingen Porad Kodam XII/Tpr dan saya minta kepada Kapolda untuk membukanya.

“Untuk cabang olah raga yang dipertandingkan yaitu sepak bola, voli, basket, sepak takraw, dan renang,” kata Komandan Korem 102/Pjg, Kolonel Inf Harnoto.

Sedangkan kegiatan dimulai pada 1 hingga 15 Agustus 2018. Dan tepatnya 15 Agustus 2018, akan dilaksanakan pertandingan final dan langsung pembagian hadiah.

“Dengan kegiatan pertandingan tingkat pelajar ini, semoga kedepan didapatkan bibit-bibit unggul untuk atlet-atlet sesuai kecabangan yang dipertandingkan dan sesuai kepentingan TNI AD untuk merekrut prajurit yang memiliki prestasi di bidang olah raga, harap Komandan Korem 102/Pjg, Kolonel Inf Harnoto, mengakhiri.

 danrem

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive