KOREM 102/PJG LAKSANAKAN UPACARA 17 – AN
Pada Senin (19/1) Pukul 07.00 Wib Korem 102/Pjg dan jajarannya melaksanakan upacara 17 – an bertempat di Lapangan Makorem 102/Pjg Jl. Imam Bonjol No. 05 Palangkaraya. Kasrem 102/Pjg Letkol Inf Ulysses Sondang, S.IP.,Mhum, sebagai Inspektur upacara pada upacara 17-an kali ini. Dalam amanat tertulis Panglima TNI yang dibacakan Kasrem 102/Pjg Letkol Inf Ulysses Sondang, S.IP, Mhum menyampaikan bahwa kita bekerja bukan saja mencari dan mencapai sukses, tetapi lebih dari itu kita bekerja untuk menambah nilai sikap dan prilaku prestasif yang berdimensi ibadah.
Oleh karena itu, lakukan peran dan laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, karena sekecil apapun peran dan tugas para prajurit dan PNS TNI sekalian, akan memberikan nilai prestasif dan sangat menentukan keberhasilan pelaksanaan tugas secara makro, karena para Prajurit dan PNS TNI bekerja dalam satu sistem TNI. Lebih lanjut Panglima TNI menekankan kepada unsur pimpinan di jajaran TNI untuk senantiasa membangun semangat bekerja dan bertugas seoptimal mungkin.
Usai pelaksanaan Upacara dilanjutkan acara penyerahan bantuan dari Dinas Pasar dan Kebersihan Kota Palangkaraya berupa Sepeda motor roda tiga Merk Viar dan 3 bak sampah yang diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pasar dan Kebersihan Kota Palangkaraya Bapak Drs. Aratuni Djaban,MT kepada Kasrem 102/Pjg mewakili Danrem 102/Pjg Kolonel Kav. Sulaiman Agusto, S.IP.,MM. Selanjutnya Drs. Aratuni Djaban,MT memberikan paparan tentang penanggulangan sampah yang ada di Kota Palangkaraya bertempat di Aula Korem 102/Pjg.
Tinggalkan Balasan