LIBURAN BERMANFAAT DENGAN MENANAM PADI DI SAWAH.
Barito timur – Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Tuwadi bersama Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran dan FKPD Barito Timur (Bartim) serta Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Bartim menanam padi bersama dalam kegiatan “Liburan bermanfaat” dengan tanam padi bersama Masyarakat di area persawahan Tumpung ulun Kabupaten Bartim, Sabtu (26/01/20)
Gerakan menanam padi ini Kerjasama Pemerintah Daerah, TNI dan Dinas Pertanian Bartim dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional, menuju kedaulatan pangan di Kalimantan Tengah. Penanaman padi bersama ini dihadiri oleh Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran, Bupati Bartim Ampera AY Mebas, Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Tuwadi, Kepala Dinas Pertanian dan peternakan Bartim Reza Rahmadi, para Kapoktan dan Masyarakat desa Tumpung Ulun.
Di tempat terpisah Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Tuwadi mengungkapkan bahwa gerakan tanam padi ini bertujuan memberikan semangat kepada para kelompok tani (poktan) yang ada di wilayah Barito Timur. “Kegiatan ini dalam rangka mendukung program pemerintah dalam kedaulatan pangan menuju swasembada pangan di wilayah Kabupaten Barito Timur,” ujarnya.
Dandim juga memerintahkan seluruh Babinsa yang ada di wilayahnya agar selalu melakukan pendampingan dan pengawalan terhadap kelompok tani mulai dari tanam sampai panen Padi. “Babinsa harus senantiasa bersinergi, juga berorientasi untuk menjadi petani yang modern, jadi manfaatkan dan gunakan alat pertanian yang modern seperti handtraktor dan mesin penanam padi untuk mencapai hasil yang maksimal,” papar Dandim
Tinggalkan Balasan