Masker Cegah Covid-19, Koramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Aktif Gelar Operasi Yustisi PPKM
Kotawaringin Timur-Menyikapi pendemi Covid-19 yang belum tahu kapan akan berakhirnya, Koramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang terus melaksanakan pencegahan penyebaran virus corona,Sabtu (09/07)
Dipimpin langsung Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo bersama tiga pilar, kembali menyasar beberapa lokasi untuk menekan Penyebaran Covid-19 tersebut
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat , Danranmil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang , Kapolsek Mentawa Baru Ketapang
Ada beberapa lokasi yang menjadi target pelaksanaan OprasiYustisi gabungan Dalam Rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Koramil 1015-8/Mentawa Baru Ketapang, seperti Cafe la popee jln D.I Panjaitan, Roket Chiken jln D. I Panjaitan, Cafe Tepi Arut jln Iskandar, Pertokoan di sepanjang jln. Rahadi Usman
Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo menjelaskan, pelaksanaan Ops Yustisi untuk meningkatkan kedisiplinan pengendara dan masyarakat dalam mematuhi aturan pemerintah ditengah wabah pandemi Covid-19, Untuk memberikan efek jera,”kata Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo
Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo menambahkan , pelanggar protokol kesehatan tidak memakai masker, diberikan tindakan sosial
” Untuk tidak terulang lagi, kepeda pelanggar protokol kesehatan juga diberikan teguran lisan kepada pengusaha/Pedagang yang tidak mengikuti peraturan protokol kesehatan” tegas Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo
Selanjutnya, kita juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang berkerumun di pinggir Jalan dan di pasar untuk sesegera mengatur jarak agar tidak terjadi penyebaran virus corona.” Ujar Danramil 1015-08/Mentawa Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo
Tinggalkan Balasan