Kodim 1015/Sampit Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Rangka HUT Persit Ke 78 Ta.2024

Kotawaringin Timur-Kodim 1015/Sampit Gelar Bakti Sosial dengan menyelenggarakan kegiatan Donor Darah. Dalam rangka menyambut peringatan HUT Ke-78 Persit KCK TA. 2024, bertempat di Kantor PMI Kab.Kotim,Jum’at(01/03)

Kegiatan donor darah ini bekerja sama dengan PMI Kab.Kotim Dan Poskes TNI Sampit . Kegiatan ini merupakan kegiatan kedua kalinya dalam rangka Menyambut HUT Persit Ke 78,kegiatan ini juga diikuti oleh Ibu-ibu Persit, Polres dan Satpol PP.Airud Sampit,Bea Cukai,Sakawira Kodim 1015/Sampit Dan Instansi lainnya serta masyarakat umum

Dandim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata. S.A.P, M.Han. didampingi Ketua Persit Chandra Kirana Cabang XLI Dim 1015 Koorcab Rem 102 PD XII Tanjung Pura Ny. Tutih Tandri Subrata mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatam HUT Ke-78 Persit KCK TA. 2024.

Dandim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata. S.A.P, M.Han. memberikan apresiasi kepada seluruh hadirin yang telah rela mendonorkan darahnya dipersembahkan kepada masyarakat. “Donor darah merupakan perbuatan yang sangat mulia karena setetes darah yang kita sumbangkan akan dapat menyelamatkan jiwa seseorang yang membutuhkan.” ujar Dandim.

Dandim juga menambahkan bahwa dengan donor darah maka kita juga mendapatkan dampak positif bagi kesehatan kita, karena dengan berkurangnya darah dalam tubuh kita akan merangsang peremajaan sel-sel darah baru yang ada dalam tubuh kita, sehingga kita akan terhindar dari penyakit ataupun stroke akibat darah tinggi.serta bagus buat kesehatan

Pada momen HUT Persit ke 78 tahun 2024 ini pihaknya juga mengharapkan untuk Persit KCK Cab XLI Dim 1015 Koorcab REM 101 PD XII/Tpr, ” Semoga semakin kompak, semakin maju dan bisa membuat gagasan gagasan yang baik dan kreatif untuk masyarakat.Pungkasnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive