Pastikan penyaluran Bansos berjalan tertib, Babinsa pantau penyalurannya
Pangakalan Bun – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat menyalurkan Bantuan Sosial Tahap ke II, bantuan berupa sembako kali ini disalurkan di Kelurahan Kumai Hulu Kecamatan Kumai Kab Kotawaringin Barat.
Untuk memastikan penyaluran bantuan sosial tepat sasaran dan berjalan tertib, Babinsa Koramil 1014 – 02/Kumai, Serka Karmani mendampingi aparat Desa untuk penyalurannya di Kantor Kelurahan Kumai Hulu, Senin (15/06/2020). Mekanisme Penyaluran bantuan sembako bagi masyarakat yang tidak mampu yang terdampak Covid -19 dari Dinas Sosial, adalah penyaluran bantuan berupa sembako yang dilakukan oleh Petugas dari Desa yang di tunjuk oleh Kec. Kumai, adapun bantuan Sembako dari Dinas Sosial yang disalurkan ke warga tiap paket berupa Beras 20 Kg, Minyak goreng 2 liter, Mie instan 1 dus, dan telur 1 rak. Data keluarga penerima Bantuan sembako dari Dinsos diwilayah Kelurahan Kumai Hulu, Kec. Kumai, adalah sebanyak 184 orang.
Serka Karmani mengatakan bantuan sembako tersebut merupakan program pemerintah yang ditujukan untuk masyarakat yang kurang mampu,yang terdampak Pandemi Covid -19. “Kegiatan pembagian sembako yang di laksanakan di kantor Kelurahan, Alhamdulillah selama kegiatan pembagian sembako itu bisa berjalan aman dan lancar,” Ujarnya
Serka Karmani menambahkan pembagian sembako diberikan kepada 184 Kepala Keluarga,ratusan kepala keluarga tersebut sesuai data yang di miliki Dinas Sosial Kabupaten Kitawaringin Barat. ” Saya berharap bantuan tersebut, sedikit dapat meringankan masyarakat di tengah Pandemi Covid -19 ini, “ucapnya.
Tinggalkan Balasan