PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA BIKIN PELINDUNG WAJAH UNTUK ANGGOTA KODIM 1016/PALANGKA RAYA
Palangka Raya – Para ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Kodim 1016/Palangka Raya membuat alat pelindung muka (face shield). Alat ini untuk sementara dikhususkan bagi anggota Kodim 1016/Palangka Raya yang tergabung dalam Gugus Tugas Covid 19 Pemerintah Kota Palangka Raya.
Karya ini dibuat dalam rangka memperingati HUT ke 74 Persit Kartika Chandra Kirana. Para ibu-ibu yang dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XLII Kodim 1016 Palangka Raya, Ny Ni Putu Ayu Putra Yasa ini membuat 100 buah face shield. “Face shield ini akan kita bagikan kepada anggota yang tergabung dalam Gugus Tugas Covid 19, karena mereka yang selalu face to face dengan masyarakat dalam penyampaian imbauan, sosialisasi, patroli pencegahan, dan penyemprotan disinfektan,” ungkap Komandan Kodim/1016 Palangka Raya Kolonel Inf I Gede Putra Yasa, Jumat 10 April 2020.
Dandim sangat mengapresiasi langkah inovatif anggota Persit karena dalam rangka HUT ke 74 ini telah membantu pembuatan APD berupa face shield untuk para anggota Satgas. “Setidaknya kita ikut membantu pemerintah dalam penyediaan APD yang sangat terbatas ini dan sementara kita prioritaskan buat anggota yang di lapangan, karena mereka rentan tertular virus corona dengan aktivitas yang mereka lakukan selama tergabung dalam Gugus Tugas Covid 19, kedepan kita upayakan buat anggota satgas yang lainnya” tuturnya.
Disebutkan bahan untuk membuat face shield yakni kain sritex, busa spons, tali karet, double type, plastik mika, dan alat jahit.
Tinggalkan Balasan